Polisi Tambah Empat CCTV di Tahanan Ratna Sarumpaet
A
A
A
JAKARTA - Polisi melakukan penambahan CCTV di rumah tahanan Polda Metro Jaya, tepatnya di tempat aktivis Ratna Sarumpaet di tahan guna pengawasan.
"Intinya tersangka RS (Ratna) ini di lokasi rutan di Polda Metro kami tambah 4 buah CCTV. Jadi kita bisa tahu siapa yang datang, yang membesuk," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono pada wartawan, Kamis (11/10/2018).
Menurutnya, penambahan CCTV itu dilakukan untuk mengawasi keluar masuknya orang-orang yang membesuk Ratna. Sedangkan terkait makanan Ratna, sejatinya bakal disajikan oleh security food Dokkes Polda Metro Jaya.
Sedang terkait pengajuan penahanan kota yang dilakukan pengacara Ratna, tambahnya, polisi masih belum memutuskannya. Saat ini, surat pengajuan itu masih dievaluasi dan dianalisis oleh penyidik yang menangani kasus penyebaran berita hoax tersebut.
"Sudah diajukan (penahanan kota oleh pengacara Ratna), tapi masih menunggu putusan penyidik," katanya.
"Intinya tersangka RS (Ratna) ini di lokasi rutan di Polda Metro kami tambah 4 buah CCTV. Jadi kita bisa tahu siapa yang datang, yang membesuk," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono pada wartawan, Kamis (11/10/2018).
Menurutnya, penambahan CCTV itu dilakukan untuk mengawasi keluar masuknya orang-orang yang membesuk Ratna. Sedangkan terkait makanan Ratna, sejatinya bakal disajikan oleh security food Dokkes Polda Metro Jaya.
Sedang terkait pengajuan penahanan kota yang dilakukan pengacara Ratna, tambahnya, polisi masih belum memutuskannya. Saat ini, surat pengajuan itu masih dievaluasi dan dianalisis oleh penyidik yang menangani kasus penyebaran berita hoax tersebut.
"Sudah diajukan (penahanan kota oleh pengacara Ratna), tapi masih menunggu putusan penyidik," katanya.
(pur)