MNC Peduli Gelar Operasi Katarak dan Sumbing di Jawa Tengah
A
A
A
GOMBONG - MNC Peduli melanjutkan kepedulian dalam bidang kesehatan dan pengobatan dengan kembali menggelar kegiatan operasi katarak dan sumbing (bibir dan langitan) gratis kepada yang membutuhkan di Gombong, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, Rabu (25/7/2018). Aksi sosial ini merupakan wujud nyata dari konsistensi MNC Peduli untuk membantu masyarakat.
Kegiatan operasi kali ini dilakukan bekerja sama dengan RS PKU Muhammadiyah Gombong. Selain dari Kabupaten Kebumen, pasien yang mendaftar juga berasal dari kabupaten lain seperti Brebes, Cilacap, Purbalingga, dan Banjarnegara.
Ketua 1 MNC Peduli, Syafril Nasution dalam sambutannya mewakili Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengatakan kegiatan operasi katarak dan sumbing ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh MNC Peduli bekerja sama dengan rumah sakit yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.
“Selain itu, MNC Peduli melalui Yayasan Jalinan Kasih juga rutin menggelar kegiatan sosial, seperti operasi hernia serta beberapa pengobatan penyakit lainnya,” ujarnya di lokasi kegiatan. Aktivitas positif ini sekaligus sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat prasejahtera agar mereka dapat kembali beraktivitas lebih baik lagi.
Sementara itu, Direktur Utama RS PKU Muhammadiyah Gombong Dr Ibnu Nasr Arochimi S.AG.MMR mengapresiasi MNC Peduli yang kembali menggelar kegiatan kemanusian di RS PKU Muhammadiyah Gombong berupa operasi gratis katarak dan bibir sumbing tersebut.
“Tentunya dengan kegiatan bakti sosial ini bagi masyarakat, khususnya Kabupaten Kebumen sangat dirasakan manfaatnya terutama bagi masyarakat prasejahtera dalam meningkatkan derajat kesehatannya. Harapan kami semoga operasinya berjalan lancar dan pasien dapat segera pulih,” ujarnya.
Salah satu peserta pasien katarak, Sugiartono mengucapkan terima kasih kepada MNC Peduli dan RS PKU Muhammadiyah Gombong. Bantuan operasi gratis ini diakui selama ini sudah dinantikan oleh dirinya.
Selain di Gombong, baksos operasi sumbing juga akan dilakukan di Purwakarta, Jawa Barat. Dilanjutkan dengan operasi katarak di Atambua, Nusa Tenggara Timur di bulan Agustus, operasi hernia di Sukabumi dan operasi katarak serta hernia di Kota Semarang, Jawa Tengah.
Adapun program “Senyum Indonesia” berupa operasi gratis bibir sumbing dan langitan masih terbuka pendaftarannya di beberapa kota besar di seluruh Indonesia. Hingga Juni 2018, lebih dari 700.000 pasien reguler dan nonreguler telah dibantu MNC Peduli.
Sementara untuk operasi katarak, tersedia kuota sebanyak 50 pasien dan pendaftaran akan ditutup apabila target pasien layak operasi telah tercapai di akhir Agustus.
MNC Peduli juga mengundang pemirsa dan masyarakat yang ingin turut berpartisipasi meringankan beban masyarakat yang membutuhkan bantuan untuk program-program kesehatan lainnya, dapat disampaikan ke Nomor Rekening bank :
• MNC BANK 100-01-00000-9851-5 :
• MANDIRI 103-00099-0000-8 :
• BRI 0206-01-005001-30-8 :
• BCA 681-5088-119 Atas Nama : Yayasan Jalinan Kasih.
Sedangkan untuk masyarakat yang ingin mengajukan permohonan bantuan pengobatan atau alat bantu kesehatan dapat menghubungi nomor telepon: 021-3909-103 atau membuka Fanspage di Facebook dengan akun "Yayasan Jalinan Kasih".
Kegiatan operasi kali ini dilakukan bekerja sama dengan RS PKU Muhammadiyah Gombong. Selain dari Kabupaten Kebumen, pasien yang mendaftar juga berasal dari kabupaten lain seperti Brebes, Cilacap, Purbalingga, dan Banjarnegara.
Ketua 1 MNC Peduli, Syafril Nasution dalam sambutannya mewakili Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengatakan kegiatan operasi katarak dan sumbing ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh MNC Peduli bekerja sama dengan rumah sakit yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.
“Selain itu, MNC Peduli melalui Yayasan Jalinan Kasih juga rutin menggelar kegiatan sosial, seperti operasi hernia serta beberapa pengobatan penyakit lainnya,” ujarnya di lokasi kegiatan. Aktivitas positif ini sekaligus sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat prasejahtera agar mereka dapat kembali beraktivitas lebih baik lagi.
Sementara itu, Direktur Utama RS PKU Muhammadiyah Gombong Dr Ibnu Nasr Arochimi S.AG.MMR mengapresiasi MNC Peduli yang kembali menggelar kegiatan kemanusian di RS PKU Muhammadiyah Gombong berupa operasi gratis katarak dan bibir sumbing tersebut.
“Tentunya dengan kegiatan bakti sosial ini bagi masyarakat, khususnya Kabupaten Kebumen sangat dirasakan manfaatnya terutama bagi masyarakat prasejahtera dalam meningkatkan derajat kesehatannya. Harapan kami semoga operasinya berjalan lancar dan pasien dapat segera pulih,” ujarnya.
Salah satu peserta pasien katarak, Sugiartono mengucapkan terima kasih kepada MNC Peduli dan RS PKU Muhammadiyah Gombong. Bantuan operasi gratis ini diakui selama ini sudah dinantikan oleh dirinya.
Selain di Gombong, baksos operasi sumbing juga akan dilakukan di Purwakarta, Jawa Barat. Dilanjutkan dengan operasi katarak di Atambua, Nusa Tenggara Timur di bulan Agustus, operasi hernia di Sukabumi dan operasi katarak serta hernia di Kota Semarang, Jawa Tengah.
Adapun program “Senyum Indonesia” berupa operasi gratis bibir sumbing dan langitan masih terbuka pendaftarannya di beberapa kota besar di seluruh Indonesia. Hingga Juni 2018, lebih dari 700.000 pasien reguler dan nonreguler telah dibantu MNC Peduli.
Sementara untuk operasi katarak, tersedia kuota sebanyak 50 pasien dan pendaftaran akan ditutup apabila target pasien layak operasi telah tercapai di akhir Agustus.
MNC Peduli juga mengundang pemirsa dan masyarakat yang ingin turut berpartisipasi meringankan beban masyarakat yang membutuhkan bantuan untuk program-program kesehatan lainnya, dapat disampaikan ke Nomor Rekening bank :
• MNC BANK 100-01-00000-9851-5 :
• MANDIRI 103-00099-0000-8 :
• BRI 0206-01-005001-30-8 :
• BCA 681-5088-119 Atas Nama : Yayasan Jalinan Kasih.
Sedangkan untuk masyarakat yang ingin mengajukan permohonan bantuan pengobatan atau alat bantu kesehatan dapat menghubungi nomor telepon: 021-3909-103 atau membuka Fanspage di Facebook dengan akun "Yayasan Jalinan Kasih".
(kri)