Milad ke-16, Kopkar BSM Gelar Kegiatan Peduli Yatim

Kamis, 03 Mei 2018 - 03:26 WIB
Milad ke-16, Kopkar...
Milad ke-16, Kopkar BSM Gelar Kegiatan Peduli Yatim
A A A
JAKARTA - Dalam rangka Milad ke-16, Koperasi Karyawan Bank Syariah Mandiri (Kopkar BSM) menggelar kegiatan bakti sosial peduli yatim dan duafa di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, Sabtu 28 April 2018.

Ketua Kopkar BSM Muhammad Marlan Aditri mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai kepedulian dari Kopkar BSM untuk memberi perhatian kepada masyarakat di pesisir pantai yang kondisi perekonomiannya sangat sederhana.

"Kami memberikan sejumlah paket santunan kepada anak yatim dan duafa di Pulau Tidung," kata Muhammad Marlan Aditri dalam siaran pers, Kamis (3/5/2018).

Marlan menjelaskan, selain pemberikan paket santunan untuk yatim dan duafa, Kopkar BSM bersama Laznas BSM Umat membantu renovasi musala dan memberikan wakaf Alquran.

"Diharapkan bantuan renovasi ini menambah semangat warga di Pulau Tidung untuk giat beribadah dan menghidupkan masjid atau musala," tuturnya.

Marlan juga mengharapkan doa, agar usaha Kopkar BSM semakin maju dan berkah sehingga dapat memberikan manfaat lebih besar lagi untuk umat di tahun-tahun mendatang.

Untuk diketahui, ada 80 paket santunan yang dibagikan kepada puluhan anak yatim serta wakaf Alquran dan sejumlah perlengkapan untuk renovasi masjid dan musala di Pulau Tidung.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6420 seconds (0.1#10.140)