Ini Alasan Hanura Pecat OSO dari Jabatan Ketua Umum Partai

Senin, 15 Januari 2018 - 12:18 WIB
Ini Alasan Hanura Pecat...
Ini Alasan Hanura Pecat OSO dari Jabatan Ketua Umum Partai
A A A
JAKARTA - Internal Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) memanas. Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Hanura memecat Oesman Sapta Odang (OSO) dari jabatan ketua umum (ketum) partai. DPP Hanura menyampaikan mosi tidak percaya terhadap OSO.

"Mosi tidak percaya yang disampaikan itu isinya pergantian ketua umum, yang dilanjutkan dengan munaslub (musyawarah nasional luar biasa)," kata Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Hanura, Dadang Rusdiana, di daerah Blok M, Jakarta Selatan, Senin (15/1/2018).

Dadang menerangkan, pemecatan OSO diputuskan dalam rapat dan didasari keinginan mayoritas pengurus dewan pimpinan daerah (DPD). Lalu rapat itu dihadiri pula dewan penasihat dan dewan pembina Hanura.

Adapun alasan dari mosi tidak percaya itu karena OSO acapkali membuat keputusan sepihak terkait pemilihan kepala daerah (pilkada). Sehingga, keputusan sepihak OSO itu menimbulkan gejolak di daerah, seperti Purwakarta dan Garut.

"Ya ini yang parah ada SK (surat keputusan) ganda, yang dua-duanya juga sudah memenuhi mahar," ucapnya.

"Ya dia (OSO) sudah buat SK, dibuat dengan Sekjen, kemudian esoknya dia cabut lagi SK itu, diambil, dan diminta kepada Sekjen untuk menandatangani SK yang berbeda," imbuhnya.

Lebih lanjut kata Dadang, Sekjen Hanura Sarifuddin Sudding pun menolak keinginan OSO tersebut.

"Karena malu dong. Dia tetap buat SK, lanjutin dengan ditandatangani oleh Wasekjen. Ini kan aib ya. Mahar diambil, SK-nya diganti, maharnya tidak dikembalikan, ini kan mencoreng Partai Hanura," tandasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8875 seconds (0.1#10.140)