Dipimpin Airlangga, DPP Golkar dan DPD Diharapkan Bersinergi

Kamis, 21 Desember 2017 - 09:19 WIB
Dipimpin Airlangga,...
Dipimpin Airlangga, DPP Golkar dan DPD Diharapkan Bersinergi
A A A
JAKARTA - Partai Golkar di bawah kepemimpinan Airlangga Hartarto diharapkan antara pengurus dewan pimpinan pusat (DPP) dan dewan pimpinan daerah (DPD), bisa saling bersinergi.

Sebab, kehidupan Partai Golkar di tengah masyarakat pada hakikatnya lewat DPD tingkat provinsi maupun kabupaten dan kota.

Ketua DPD Partai Golkar Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Haryadi menyampaikan selamat, atas dikukuhkannya Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Partai Golkar, dalam munaslub.

Dia pun berharap, Airlangga mampu membawa perbaikan bagi Golkar ke depan. "Kami berharap kerja sama antara DPP dengan DPD di daerah bisa terbangun," kata Haryadi di JCC, Senayan, kemarin.

"Ada sinergisitas satu sama lain. Karena hakikatnya kehidupan partai ini di tengah masyarakat lewat DPD-DPD di daerah," ujar Haryadi.

Dia juga berharap agar Airlangga Hartarto mampu membuktikan kinerja sampai periodenya berakhir, 2019 mendatang.

"Karena tidak tertutup kemungkinan pasca habis periodesasi ini, dapat diperpanjang lagi lewat mekanisme yang telah diatur, yang berlaku di internal Golkar, lewat mekanisme Rapimnas," kata wali kota Yogyakarta itu.

Terpilihnya Airlangga Hartarto sebagai ketua umum Partai Golkar secara aklamasi dalam munaslub dianggap sebagai bukti semua elemen di dalam Partai Golkar sepakat memperbaiki partai berlambang pohon beringin itu.

"Artinya kita semua sudah sepakat memberikan amanat kepada pak Airlangga untuk memperbaiki partai Golkar ini. Kita semua satu suara. Kita juga akan selalu membantu Pak Airlangga mensukseskan program kerjannya," pungkasnya.

Adapun yang mendorong dilaksanakannya Munaslub itu karena Mantan Ketua Umum Partai Golkar telah ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus dugaan korupsi proyek pengadaan kartu tanda penduduk elektronik (e-KTP).
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6259 seconds (0.1#10.140)