Panglima TNI Diminta Tak Lakukan Mutasi Jelang Pensiun

Selasa, 05 Desember 2017 - 09:21 WIB
Panglima TNI Diminta...
Panglima TNI Diminta Tak Lakukan Mutasi Jelang Pensiun
A A A
JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo diminta tidak melakukan mutasi para perwira tinggi menjelang pensiunnya. Adapun masa pensiun Gatot Nurmantyo pada Maret 2018 mendatang.

"Mutasi para perwira tinggi sebaiknya dilakukan oleh panglima baru agar suasana kondusif akan lebih tercipta," ujar Wakil Ketua Komisi I DPR Tubagus Hasanuddin dalam keterangan tertulisnya, Selasa (5/12/2017).

Dia menambahkan, sebaiknya Jenderal Gatot Nurmantyo sudah mulai menyiapkan memo serah terima jabatan. "Dan tidak membuat keputusan-keputusan strategis di akhir masa jabatannya termasuk melakukan mutasi para perwira tingginya," tutur Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini.

Sementara, Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai calon tunggal panglima TNI diminta menyiapkan diri untuk mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (Fit and Proper Test) di Komisi I DPR nantinya.

Diketahui, kemarin pagi Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menyerahkan nama Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai calon tunggal panglima TNI ke DPR.

Surat keputusan Presiden Jokowi itu disampaikan melakui Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan diterima Wakil Ketua DPR Fadli Zon.
(pur)
Berita Terkait
Mengenal I Made Susila...
Mengenal I Made Susila Adnyana, Jebolan AAU 1990 yang Resmi Jabat Danseskoau
3 Jenderal TNI AU yang...
3 Jenderal TNI AU yang Pernah Menjabat Sebagai Panglima TNI, Terakhir KSAU Pertama di Indonesia
Sejumlah Marsekal Muda...
Sejumlah Marsekal Muda yang Menjabat di Kotama TNI AU, Nomor 4 Jebolan Kopassus
Deretan Brevet Pangkoopsudnas...
Deretan Brevet Pangkoopsudnas Marsdya TNI Tonny Harjono, Jebolan AAU 1993
Daftar Lengkap Mutasi...
Daftar Lengkap Mutasi 23 Perwira Tinggi TNI AU
Momen 24 Pesawat Demo...
Momen 24 Pesawat Demo di Langit Yogyakarta Meriahkan HUT ke-78 TNI AU
Berita Terkini
Breaking News! Kejagung...
Breaking News! Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Kasus Kredit Sritex Rp3,6 Triliun
12 menit yang lalu
Darurat PHK, Puan Maharani:...
Darurat PHK, Puan Maharani: Harus Ada Program Padat Karya Digelorakan!
1 jam yang lalu
PKPEN Apresiasi Komitmen...
PKPEN Apresiasi Komitmen Prabowo Berantas Korupsi
1 jam yang lalu
Polemik TNI Jaga Kejaksaan,...
Polemik TNI Jaga Kejaksaan, DPP PGNR Sebut Sudah Prosedural
1 jam yang lalu
Masinton Enggak Tahu...
Masinton Enggak Tahu Kapan Kongres PDIP Digelar: Itu Agenda Bos Saya
2 jam yang lalu
Kasus Korupsi Tol MBZ,...
Kasus Korupsi Tol MBZ, Dono Parwoto Divonis 5 Tahun Penjara
2 jam yang lalu
Infografis
Tak Dilirik Klub Besar,...
Tak Dilirik Klub Besar, David De Gea Dikabarkan Segera Pensiun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved