Jokowi Ingatkan tentang Masalah Perubahan Global

Rabu, 06 September 2017 - 15:46 WIB
Jokowi Ingatkan tentang...
Jokowi Ingatkan tentang Masalah Perubahan Global
A A A
BOGOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri Dies Natalis Institut Pertanian Bogor (IPB) yang ke-54. Dalam sambutannya, Jokowi mengingatkan masalah perubahan global yang dinilai sangat cepat sekali.

"Ini yang harus kita sadari. Jangan sampai kita terjebak rutinitas, keseharian kita dan kita tidak sadar bahwa dunia sudah berubah sangat cepat," kata Jokowi di Kampus IPB, Bogor, Jawa Barat, Rabu (6/9/2017).

Menurut Jokowi, saat ini orang ingin membeli makanan saja tanpa harus datang ke tempat penjual. Masyarakat cukup menggunakan aplikasi yang tersedia dalam smartphone.

"Landscape ekonomi global akan berubah, ekonomi nasional akan berubah, lokal juga akan berubah. 10 tahun lagi anak-anak muda muda mungkin tidak mau buka koran lagi, sudah tidak akan mau lihat TV lagi. Mereka akan klik online," pungkasnya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi saat membuka Konferensi Tingkat Tinggi Indian Ocean Rim Asociation (IORA) di Jakarta, menyebut setidaknya dunia sedang menghadapi dua jenis revolusi yakni revolusi teknologi dan revolusi politik.

"KTT ini menandai dua dekade penyelenggaraan IORA, dan terselenggara dalam keadaan yang kritis bagi perekonomian dunia bahkan bagi umat manusia," kata Jokowi, Selasa 7 Maret 2017.

"Semakin terasa dunia sekarang di tengah-tengah sebuah revolusi global. Pertama, sebuah revolusi teknologi yang tanpa belas kasihan telah mempenetrasi dan melakukan perubahan ke depan," imbuhnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1395 seconds (0.1#10.140)