Jelang Pembukaan Seleksi CPNS, Situs KemenPAN-RB dan BKN Down
A
A
A
JAKARTA - Malam ini situs resmi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) dan Badan Kepegawaian Negara (BKN) down. Hal ini terjadi disebabkan banyak masyarakat yang mengakses kedua situs tersebut.
Pasalnya malam ini selain banyak masyarakat yang menunggu pengumunan seleksi administrasi CPNS Kemenkumham dan MA, juga adanya pengumuman pembukaan CPNS di 61 instansi. “Iya banyak yang akses,” kata Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Herman Suryatman melalui pesan singkat kepada wartawan, Selasa (5/9/2017).
Situs http://BKN.go.id tidak dapat lagi dibuka, sementara http://menpanrb.go.id bisa dibuka namun ketika mengakses seleksi CPNS putan I dan II juga tidak terbuka. Herman menyarankan masyarakat untuk membuka media sosial milik pemerintah. “Infonya sementara lewat medsos,” tuturnya.
Pasalnya malam ini selain banyak masyarakat yang menunggu pengumunan seleksi administrasi CPNS Kemenkumham dan MA, juga adanya pengumuman pembukaan CPNS di 61 instansi. “Iya banyak yang akses,” kata Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Herman Suryatman melalui pesan singkat kepada wartawan, Selasa (5/9/2017).
Situs http://BKN.go.id tidak dapat lagi dibuka, sementara http://menpanrb.go.id bisa dibuka namun ketika mengakses seleksi CPNS putan I dan II juga tidak terbuka. Herman menyarankan masyarakat untuk membuka media sosial milik pemerintah. “Infonya sementara lewat medsos,” tuturnya.
(poe)