Pencegahan Paham Radikal di Dunia Maya

Rabu, 29 Maret 2017 - 21:38 WIB
Pencegahan Paham Radikal di Dunia Maya
Pencegahan Paham Radikal di Dunia Maya
A A A
JAKARTA - Paham radikal terorisme telah mendistorsi nilai-nilai agama yang benar dan diinterprestasi sesuai keinginannya. Misalnya, jihad dianggap perang padahal tidak semua jihad adalah perang, namun jihad itu bisa bermakna perbaikan di segala aspek seperti sosial, budaya, politik, dan sebagainya.

Maka itu Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ma'ruf Amin mendukung langkah Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) dalam memerangi terorisme. Baik dengan pencegahan, kata dia maupun penindakan.

"Pencegahan melalui dunia maya ini memang tidak mudah, karena itu perlu upaya-upaya intensif untuk menanggulangi dan harus dikerjakan secara bersama. Dalam hal ini sinergi ulama dan umaro sangat penting, dan semua komponen bangsa juga harus dilibatkan," ujar Ma'ruf dalam rilis BNPT, Rabu (29/3/2017).

Dia menambahkan, khusus untuk pencegahan melalui dunia maya. Menurutnya, sekarang dunia maya menjadi alat paling efektif bagi radikal terorisme untuk menyebarkan pahamnya. (Baca: Lawan Organisasi Radikal, Banser Gelar Apel Kebangsaan)

Bahkan, lanjut dia, dunia maya juga menjadi pintu yang digunakan kalangan radikalisme untuk meracuni masyarakat. "NKRI adalah harga mati karena itu harus dijaga dipelihara dengan berbagai cara dan metode," ucapnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3665 seconds (0.1#10.140)