Dapat Rekor MURI, Jaya Suprana Berharap MNC Jadi Pelopor Media di Indonesia

Senin, 13 Maret 2017 - 15:29 WIB
Dapat Rekor MURI, Jaya...
Dapat Rekor MURI, Jaya Suprana Berharap MNC Jadi Pelopor Media di Indonesia
A A A
JAKARTA - Portal berita Okezone pada umurnya yang ke-10 mendapatkan penghargaan berupa rekor MURI. Pencapaian ini karena media online di bawah naungan MNC Group ini sanggup memproduksi 1.000 berita dalam sehari.

Pemberian piagam penghargaan rekor muri ini langsung diberikan oleh Ketua Umum MURI Jaya Suprana kepada Direktur News and Content Okezone Sylviana Pravita dan disaksikan langsung oleh CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo dan Liliana Tanoesoedibjo.

Kepada wartawan, Jaya mengatakan jika penghargaan ini diberikan agar nantinya sebagai media berbasis online, Okezone.com dan MNC Group bisa menjadi pelopor di industri media. "Okezone, keluarga MNC benar-benar merupakan pelopor di industri dan ini menjadi suatu penghargaan," kata Jaya di lantai 12, Gedung INews, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin (13/2/2017).

Jaya menambahkan, jika rekor ini berdasarkan penilaian. Dia mengaku terlebih dahulu meminta tanggapan ke dewan pers sebelum memberikan rekor MURI."Ini sudah cukup lama. Saya tanya ke kanan ke kiri. Lalu tanya ke dewan pers . Apa yang dilakukan MNC ini sesuatu layak," kata Jaya.

Jaya berharap meski memasuki usia yang masih terbilang muda, portal berita Okezone bisa menjadi contoh bagi media lainnya. "Dengan sendirinya usia 10 tahun waktunya relatif muda. Tentu peloporan ini menjadi contoh ke teman-temen lain sehingga dapat bersaing di bidang media," kata Jaya.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7167 seconds (0.1#10.140)