PKB Bantu Pemerintah Atasi Persoalan TKI

Rabu, 01 Maret 2017 - 10:19 WIB
PKB Bantu Pemerintah...
PKB Bantu Pemerintah Atasi Persoalan TKI
A A A
JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai partai pendukung pemerintah membentuk Satuan Tugas (Satgas) Tenaga Kerja Indonesia (TKI) untuk mencegah sekaligus melindungi anak bangsa yang memiliki niat suci membantu keluarganya ke luar dari kemiskinan. Upaya ini merupakan bentuk partisipasi PKB membantu pemerintah dalam mengatasi persoalan TKI.

Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar mengatakan, masih banyak TKI yang berangkat ke luar negeri tanpa dilengkapi dokumen resmi dan berangkat menggunakan kapal kecil. Padahal, sudah banyak korban berjatuhan di perairan Selat Malaka karena kapal yang mereka tumpangi karam.

"Persoalan seperti ini harus segera diatasi agar tidak ada lagi korban jiwa," ujar Muhaimin saat mengukuhkan Satgas TKI PKB di Jalan Raden Saleh 9, Jakarta Pusat, Selasa, 28 Februari 2017.

Pria yang biasa disapa Cak Imin ini menilai motivasi mereka nekat berangkat karena ingin mengubah nasib menjadi lebih baik. Padahal, kata dia berbagai cerita tentang nasib menyedihkan TKI di luar negeri sudah sering dibicarakan.

"Salah satu wilayah pemberangkatan yang menjadi pilihan para TKI adalah Provinsi Kepulauan Riau yang terdiri dari banyak pulau kecil dan tidak terdeteksi pihak keamanan laut," ucapnya. (Baca: Penyebab Munculnya Masalah pada TKI)

Dia menyebutkan beberapa tugas Satgas TKI PKB secara teknis adalah, mendirikan posko Satgas TKI di lokasi-lokasi rawan penyelundupan TKI tidak berdokumen. Satgas, terang dia juga bersama pihak terkait (kepolisian dan imigrasi) akan bertindak cepat dan tegas dalam mencegah para calo TKI yang hendak memberangkatkan TKI tidak berdokumen.

"Membantu TKI overstay untuk dapat dipulangkan dengan transportasi yang memenuhi standart keamanan," terangnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0770 seconds (0.1#10.140)