Jokowi Minta Media Tak Pungut Informasi Bohong di Medsos

Kamis, 09 Februari 2017 - 14:32 WIB
Jokowi Minta Media Tak...
Jokowi Minta Media Tak Pungut Informasi Bohong di Medsos
A A A
AMBON - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menilai kehadiran media sosial (medsos) menjadi tantangan tersendiri bagi kelangsungan media di Indonesia. Ia berharap, media ikut meluruskan pemberitaan yang dianggap bohong dan menebar kebencian yang tersebar di medsos.

Hal itu disampaikan Jokowi saat menghadiri peringatan puncak Hari Pers Nasional tahun 2017 di Kota Ambon, Maluku, Kamis (9/2/2017).

‎Dalam kesempatan itu, Jokowi meminta seluruh pihak untuk menghentikan penyebaran berita-berita bohong dan fitnah yang dapat mengakibatkan perpecahan bangsa, utamanya yang beredar melalui medsos. Dalam situasi ini, media arus utama seharusnya dapat mengambil peran.

"Media arus utama harus mampu meluruskan hal yang bengkok, menjernihkan kekeruhan yang terjadi di media sosial, dan tidak lantas ikut larut dan malah memungut isu-isu yang belum terverifikasi di media sosial sebagai bahan berita,"‎ ujar Jokowi dalam pers rilisnya.

Dalam menjalankan tugasnya, Jokowi juga menekankan bahwa media arus utama harus tetap menjunjung tinggi etika jurnalistik. Faktualitas, objektivitas, dan disiplin dalam melakukan verifikasi tidak boleh luntur dalam pelaksanaannya.

Maka itu, Jokowi turut mengapresiasi Dewan Pers dalam usahanya menghasilkan produk jurnalistik yang profesional dan menjadi penegak pilar demokrasi. Usaha yang dimaksud bukan lain ialah verifikasi terhadap perusahaan pers sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers.

"Selain menjamin profesionalitas dan perlindungan terhadap wartawan, dengan adanya verifikasi tersebut masyarakat juga bisa tahu media mana yang bisa dijadikan rujukan, yang bisa dipercaya dalam pemberitaan," pungkasnya.
(kri)
Berita Terkait
HPN 2022, Jokowi: Terima...
HPN 2022, Jokowi: Terima Kasih, Pers Sudah Bangun Optimisme Hadapi Pandemi
Puncak Hari Pers Nasional...
Puncak Hari Pers Nasional di Kendari, Presiden Jokowi Hadiri Secara Virtual
Hari Pers Nasional,...
Hari Pers Nasional, Puluhan Jurnalis Gelar Bedah Rumah di Palopo
Jokowi: Jasa Insan Pers...
Jokowi: Jasa Insan Pers Besar bagi Kemajuan Bangsa
Aksi Peringatan Hari...
Aksi Peringatan Hari Kemerdekaan Pers Sedunia di Palembang
Fraksi PKB: Pers yang...
Fraksi PKB: Pers yang Kuat Sangat Penting bagi DPR
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
53 menit yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
1 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
2 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Akui Jet tempur...
Ukraina Akui Jet tempur F-16 AS Tak Bisa Tandingi Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved