Sekjen Perindo Beri Selamat PSI Lolos Verifikasi

Sabtu, 08 Oktober 2016 - 09:02 WIB
Sekjen Perindo Beri...
Sekjen Perindo Beri Selamat PSI Lolos Verifikasi
A A A
JAKARTA - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Jumat 7 Oktober 2016 mengumumkan partai baru yang lolos verifikasi badan hukum. Satu-satunya partai baru yang lolos verifikasi badan hukum parpol adalah Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Menanggapi hal itu, Sekjen Partai Perindo Ahmad Rofiq mengucapkan selamat. ”Selamat bergabung di dunia perpolitikan di Tanah Air. Sebagai partai baru, Partai Perindo dan PSI tentu akan bersama-sama berjuang untuk lolos verifikasi peserta Pemilu 2019,” ujar Rofiq di sela persiapan peringatan HUT Partai Perindo di Jakarta, Sabtu 8 Oktober 2016.

Dalam siaran pers yang diberikan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) itu, disebutkan bahwa tim yang terdiri dari Kemenkumham, Kemendagri, Kesbangpol, dan tim teknis lainnya sudah melakukan verifikasi administrasi serta verifikasi faktual tahap I pada 1-15 Agustus 2016. Selanjutnya, tahap II dilakukan pada 18 Agustus - 23 September 2016.

Objek verifikasi di antaranya surat keterangan Kesbangpol tingkat provinsi dan surat pernyataan sebagai pengurus partai yang dilengkapi dengan KTP.

Syarat itu sekaligus untuk melengkapi syarat lainnya, bahwa kepengurusan pada setiap provinsi paling sedikit 75% dari jumlah kabupaten/kota yang bersangkutan. Selain itu, sebuah partai juga harus memiliki kepengurusan paling sedikit 50% dari jumlah kecamatan pada kabupaten/kota yang bersangkutan.

”Untuk Partai Perindo sendiri, kami sudah menjadi badan hukum sejak 8 Oktober 2014 lalu. Jadi hari ini adalah hari berbahagia untuk para kader militan kami di pelosok Nusantara,” ujar Rofiq. ”Ikhtiar kami adalah lolos verifikasi peserta Pemilu.”
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6192 seconds (0.1#10.140)