Marak Prostitusi Online karena Perkembangan Teknologi

Rabu, 07 September 2016 - 10:15 WIB
Marak Prostitusi Online...
Marak Prostitusi Online karena Perkembangan Teknologi
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto mengutuk keras praktik prostitusi online anak-anak di bawah umur untuk kaum homo seksual atau gay.

Beberapa waktu lalu, Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus Bareskrim Polri, berhasil membongkar praktek haram tersebut.

"Saya prihatin dengan kasus tersebut, terlebih lagi sudah lebih dari 148 anak-anak yang menjadi korban prostitusi khusus kaum gay," kata Novanto melalui keterangan tertulis, Rabu (7/9/2016).

Novanto mengatakan, maraknya praktik prostitusi online terjadi seiring perkembangan teknologi komunikasi. Sebagian besar warga dunia termasuk Indonesia, dapat dengan mudah berselancar di internet.

Akan tetapi, Novanto menyayangkan kemajuan teknologi ini dimanfaatkan untuk hal-hal negatif oleh oknum yang hanya mencari keuntungan sendiri, seperti membuat jaringan prostitusi online.

"Saya mendukung tindakan Polri dan pihak terkait untuk menumpas habis prostitusi online di Indonesia, karena meresahkan rakyat Indonesia," ucap Novanto.

Menurut Novanto, praktik prostitusi online harus segera diberantas karena merusak moral generasi muda. Orang nomor satu di partai beringin ini pun mengapresiasi langkah cepat Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) dan Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) yang berkoordinasi dengan Bareskrim Polri, untuk memberikan layanan perlindungan sekaligus pendampingan kepada korban yang rata-rata masih anak-anak.

Novanto juga mengajak para orang tua untuk memberikan pemahaman kepada anak-anak agar memanfaatkan internet untuk hal-hal yang positif. "Kita harus lebih waspada menjaga anak-anak dan orang orang disekitar kita," ucap Novanto.
(maf)
Berita Terkait
Penangkapan Kawanan...
Penangkapan Kawanan Pelaku TPPO di Banten
Polda Jateng Ungkap...
Polda Jateng Ungkap 28 Kasus TPPO dalam 20 Hari, 29 Pelaku Ditangkap
Ditreskrimum Polda Jateng...
Ditreskrimum Polda Jateng Bongkar Sindikat TPPO di Brebes, Korbannya Puluhan Orang
Polda Jateng Tangkap...
Polda Jateng Tangkap 46 Tersangka TPPO Dalam 2 Pekan, 1.337 Orang Jadi Korban
Kasus Perdagangan Orang...
Kasus Perdagangan Orang ke Luar Negeri Kian Marak
Pengungkapan Kasus TPPO...
Pengungkapan Kasus TPPO Jaringan Internasional
Berita Terkini
Ibadah Jumat Agung di...
Ibadah Jumat Agung di Gereja Katedral Jakarta Dilaksanakan Tiga Sesi
2 jam yang lalu
Batal Ikut Maraton di...
Batal Ikut Maraton di AS, Misbakhun Dinilai Tunjukkan Loyalitas
3 jam yang lalu
Revisi UU Pemilu Ditargetkan...
Revisi UU Pemilu Ditargetkan Rampung Juli 2026, Baleg DPR Harap Dibahas Sejak Dini
4 jam yang lalu
Silaturahmi Sufmi Dasco...
Silaturahmi Sufmi Dasco ke Salim Segaf Al-Jufri Ditanggapi Positif
6 jam yang lalu
Rekomendasi Komnas HAM...
Rekomendasi Komnas HAM terkait Mantan Pemain Sirkus OCI: Tuntutan Diselesaikan secara Hukum
7 jam yang lalu
Saksi Sebut Uang Suap...
Saksi Sebut Uang Suap PAW Harun Masiku dari Hasto, Febri Diansyah: Kabar Burung
8 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved