Dari Pramono Anung hingga Eks Panglima TNI Komentar Soal Mukidi

Sabtu, 27 Agustus 2016 - 15:51 WIB
Dari Pramono Anung hingga...
Dari Pramono Anung hingga Eks Panglima TNI Komentar Soal Mukidi
A A A
JAKARTA - Nama Mukidi menjadi perbincangan di akhir pekan ini. Pasalnya, Mukidi disebut-sebut selalu melempar candaan, cerita-cerita lucu.

Bahkan Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung ikut berkomentar terkait nama Mukidi ini. "Aneka Cerita tentang Mukidi sungguh menghibur dan bisa membuat tertawa sendirian, betapa sangat kaya rasa humor penulis2nya #HidupMUKIDI," kata Pramono Anung di akun Twitter @pramonoanung, Sabtu (27/8/2016).

Tidak hanya Pramono Anung yang tergerak mengomentari soal fenomena nama Mukidi ini. Sejumlah pengguna media sosial (medsos) lainnya juga ikut berkomentar terkait Mukidi.

Bahkan mantan Panglima TNI Jenderal Moeldoko ikut memberikan tanggapannya terkait Mukidi. "Jelang maghrib masih dapat broadcast soal #Mukidi. Kreatif ini yg bikin lelucon," kata Moeldoko di akun Twitter ‏@GeneralMoeldoko.

Berikut sejumlah Tweeps yang memberikan komentar soal Mukidi:

Genetika Tunggal Ika ‏@AndiArief_AA
Mukidi dirindukan, menjawab kebosanan dengan pongahnya si nganu.

Mustofa Nahra ‏@TofaLemon
Mukidi janji gak bakal ngomong jorok lagi. Kata dia, ucapan jorok yg sering terucap, adalah pengaruh dari kampung halamannya.

zuhairi misrawi ‏@zuhairimisrawi
Mukidi membuktikan bahwa kultur kita adalah humor, bukan twitwar

Budiman Sudjatmiko ‏@budimandjatmiko
Sdh ada yg buat cerita "Mukidi jd Perdana Menteri Suriname" belum? #MukidiAdalahSaya
(maf)
Berita Terkait
Peran IT dan Media Sosial...
Peran IT dan Media Sosial di Bidang Hukum di Mata Advokat Senior Stefanus Gunawan
Webinar Merajut Nusantara...
Webinar Merajut Nusantara : Peran Ormas dalam Menyebarkan Narasi Positif di Medsos
Australia Bakal Melarang...
Australia Bakal Melarang Anak di Bawah Umur dari Media Sosial: Minimal 16 Tahun!
Pemerintah Indonesia...
Pemerintah Indonesia Kaji Aturan Batas Usia Medsos, Bye-Bye TikTok untuk Anak di Bawah Umur?
Maksimalkan Beragam...
Maksimalkan Beragam Fitur Sosmed, Brand Mahasiswa ini Tembus Negeri Tetangga
Mangkus-Sangkil Media...
Mangkus-Sangkil Media Sosial
Berita Terkini
Dua Kali Tak Hadir,...
Dua Kali Tak Hadir, KPK Jadwal Ulang Pemanggilan Wakil Ketua Komisi XI DPR
38 menit yang lalu
Letjen Kunto Arief Wibowo...
Letjen Kunto Arief Wibowo Batal Dimutasi, Begini Penjelasan Lengkap Kapuspen TNI
48 menit yang lalu
51 Kolonel Naik Pangkat...
51 Kolonel Naik Pangkat usai Dapat Promosi Jabatan Akhir April 2025, Berikut Ini Namanya
1 jam yang lalu
Terima Kunjungan Dubes...
Terima Kunjungan Dubes Palestina, Baznas RI Komitmen Bantu Warga Gaza
2 jam yang lalu
Letjen Kunto Arief Batal...
Letjen Kunto Arief Batal Dimutasi, DPR: TNI Terlalu Mudah Digoyah Urusan Politik
2 jam yang lalu
Maqdir Ismail Soroti...
Maqdir Ismail Soroti RUU KUHAP yang Berpotensi Batasi Advokat Berpendapat di Luar Persidangan
3 jam yang lalu
Infografis
Mantan Panglima Militer...
Mantan Panglima Militer Israel Sebut Netanyahu Musuh Zionis
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved