Budi Gunawan Dinilai Layak Gantikan Badrodin Haiti

Sabtu, 28 Mei 2016 - 18:51 WIB
Budi Gunawan Dinilai...
Budi Gunawan Dinilai Layak Gantikan Badrodin Haiti
A A A
JAKARTA - Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol) Budi Gunawan salah seorang petinggi Polri yang disebut-sebut berpeluang menggantikan Jenderal Pol Badrodin Haiti sebagai Kapolri. Budi Gunawan dianggap memiliki kemampuan kerja sama tim yang baik.

Anggota Komisi III DPR Abdul Kadir Karding mengakui Komjen Pol Budi Gunawan memiliki kepemimpinan yang mampu membawa institusi Polri lebih baik. Namun, dia mengingatkan, dalam menentukan Kapolri berikut tergantung Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang memiliki hak prerogatif.

"Siapapun yang diajukan presiden, kami di DPR akan melakukan fit and proper test," ujar Karding di Jakarta, Sabtu (28/5/2016).

Dia menambahkan, masih ada petinggi Polri lainnya yang memiliki kesempatan yang sama untuk menjadi Kapolri. Siapa perwira tinggi itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) hanya memgatakan, semua perwira Polri dengan pangkat bintang tiga berpeluang menjadi orang nomor satu di intitusi itu.

"Cuma kami tidak tahu siapa yang akan didorong Presiden Jokowi," ucapnya. (Baca: Ini Empat Alasan IPW Tolak Perpanjangan Jabatan Kapolri)
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0815 seconds (0.1#10.140)