Polri Sebut 13 Daerah Ini Rawan pada Natal dan Tahun Baru
A
A
A
JAKARTA - Polri menetapkan 13 daerah rawan gangguan keamanan pada perayaan Natal dan Tahun baru. Dimana saja 13 daerah rawan tersebut?
13 daerah itu adalah Sumatera Utara, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusaa Tenggara Timur, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Maluku, Papua dan Papua Barat.
Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti mengatakan, 13 daerah itu menjadi prioritas pertama pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru oleh Polri.
"Ini daerah-daerah yang memang di dalam perayaan Natal dan Tahun Baru ada beberapa kerawanan-kerawanan yang harus kita lakukan antisipasi. Di luar Polda itu adalah rawan prioritas kedua," tuturnya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (16/12/2015).
Dia menyampaikan Polri akan melakukan antisipasi semaksimal mungkin. "Agar masyarakat bisa merayakan perayaan Natal dengan aman dan damai, juga pergantian malam tahun 2015-2016 bisa berjalan dengan aman tanpa ada gangguan yang berarti," imbuhnya.
PILIHAN:
Mundur jadi Ketua DPR, Golkar Belum Siapkan Pengganti Novanto
Cerita Sufmi Dasco Soal Surat Pengunduran Diri Setya Novanto
13 daerah itu adalah Sumatera Utara, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusaa Tenggara Timur, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Maluku, Papua dan Papua Barat.
Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti mengatakan, 13 daerah itu menjadi prioritas pertama pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru oleh Polri.
"Ini daerah-daerah yang memang di dalam perayaan Natal dan Tahun Baru ada beberapa kerawanan-kerawanan yang harus kita lakukan antisipasi. Di luar Polda itu adalah rawan prioritas kedua," tuturnya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (16/12/2015).
Dia menyampaikan Polri akan melakukan antisipasi semaksimal mungkin. "Agar masyarakat bisa merayakan perayaan Natal dengan aman dan damai, juga pergantian malam tahun 2015-2016 bisa berjalan dengan aman tanpa ada gangguan yang berarti," imbuhnya.
PILIHAN:
Mundur jadi Ketua DPR, Golkar Belum Siapkan Pengganti Novanto
Cerita Sufmi Dasco Soal Surat Pengunduran Diri Setya Novanto
(kri)