Jokowi Sebut Akan Ada Evaluasi Kinerja Pemerintah Selama 2015
A
A
A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan para menteri dan seluruh kepala lembaga negara nonkementerian, untuk mengubah tradisi lama dalam melaksanakan seluruh program kerja yang dicanangkan pemerintah.Jokowi mengungkapkan, pemerintah akan mengevaluasi kinerjanya selama 2015, serta memerhatikan langkah yang telah dikerjakan selama satu tahun pemerintahan ini. Sehingga, pada awal tahun depan dapat langsung berlari cepat."Tahun 2015 tinggal tiga minggu lagi. Kita juga perhatikan sudah melangkah setahun, dan ini akan sedikit kita evaluasi, dan 2016 sudah saya sampaikan, sejak nantinya Januari itu sudah harus berlari cepat," kata Jokowi di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (8/12/2015).(Baca juga: Bantah Luhut, Menteri ESDM Lapor Jokowi Soal Skandal Freeport)Mantan Gubernur DKI Jakarta ini tidak ingin pemerintah terjebak pada rutinitas bisnis semata (business as usual) dan monoton. Tahun depan, dirinya berharap akan ada tradisi pola dan cara baru dalam menjalankan pemerintahan.Selain itu, pemerintah diminta membalikkan orientasi yang selama ini terpaku pada prosedur. Semuanya harus berani mengubah orientasi menjadi hasil."Orientasi kita adalah orientasi hasil, prosedur itu mengikuti. Ini harus di balik total. Semuanya harus pada orientasi hasil, bukan orientasi prosedur," tandasnya.Pilihan:Megawati: Cuma Urusan Freeport Kok Ributnya Panjang
(maf)