Ekspresi Dewie Saat Tertangkap Kamera di Rutan Pondok Bambu
A
A
A
JAKARTA - Anggota DPR dari Fraksi Hanura Dewie Yasin Limpo yang ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam operasi tangkap tangan (OTT) kini mendekam di rumah tahanan (Rutan) Pondok Bambu, Jakarta Timur.
Saat Sindonews sedang mengikuti rombongan DPR untuk melakukan infeksi dadakan (Sidak) ke rutan wanita terbesar di Indonesia tersebut, secara tak sengaja Dewie Yasin Limpo didapati sedang menerima tamu yakni kuasa hukumnya, Samuel Hendrik.
Saat tertangkap kamera wartawan yang sedang meliput, Dewie pun tak sungkan melemparkan senyumnya kepada awak media. Ditanya terkait kondisinya, Ketua DPP Partai Hanura itu mengatakan dirinya baik-baik saja.
"Alhamdulillah baik, sehat," ujar Dewi saat di temui di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Selasa (27/10/2015).
Anggota Komisi VII DPR itu mengakui bertemu dengan kuasa hukumnya Samuel Hendrik. Kendati demikian, dia enggan menjawab sejauh mana perkembangan kasus yang menjeratnya. "Itu kuasa hukum, belum (belum tau perkembangan kasusnya)," ucap Dewie.
Saat ditanya apakah dirinya sudah dijenguk oleh keluarganya, Dewie pun tak menjawab. Dia hanya mengucapkan salam dan langsung masuk menuju kamar tahanan dimana dia ditempatkan. "Assalamualaikum ya," pungkas Dewie.
Anggota Komisi VII Fraksi Hanura Dewie Yasin Limpo (DYL) ditangkap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama enam orang lainnya, Selasa 20 Oktober 2015 sekitar pukul 18.45 WIB.
OTT ini diduga terkait kasus suap yang mencapai Rp1,5 miliar dalam bentuk dolar Amerika. Suap tersebut disebut-sebut terkait pemulusan proyek pembangkit listrik di Sulawesi Selatan.
PILIHAN:
DPR Nilai Pemerintah Belum Serius Tangani Asap
DPR Nilai Pemerintah Belum Serius Tangani Asap
Saat Sindonews sedang mengikuti rombongan DPR untuk melakukan infeksi dadakan (Sidak) ke rutan wanita terbesar di Indonesia tersebut, secara tak sengaja Dewie Yasin Limpo didapati sedang menerima tamu yakni kuasa hukumnya, Samuel Hendrik.
Saat tertangkap kamera wartawan yang sedang meliput, Dewie pun tak sungkan melemparkan senyumnya kepada awak media. Ditanya terkait kondisinya, Ketua DPP Partai Hanura itu mengatakan dirinya baik-baik saja.
"Alhamdulillah baik, sehat," ujar Dewi saat di temui di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Selasa (27/10/2015).
Anggota Komisi VII DPR itu mengakui bertemu dengan kuasa hukumnya Samuel Hendrik. Kendati demikian, dia enggan menjawab sejauh mana perkembangan kasus yang menjeratnya. "Itu kuasa hukum, belum (belum tau perkembangan kasusnya)," ucap Dewie.
Saat ditanya apakah dirinya sudah dijenguk oleh keluarganya, Dewie pun tak menjawab. Dia hanya mengucapkan salam dan langsung masuk menuju kamar tahanan dimana dia ditempatkan. "Assalamualaikum ya," pungkas Dewie.
Anggota Komisi VII Fraksi Hanura Dewie Yasin Limpo (DYL) ditangkap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama enam orang lainnya, Selasa 20 Oktober 2015 sekitar pukul 18.45 WIB.
OTT ini diduga terkait kasus suap yang mencapai Rp1,5 miliar dalam bentuk dolar Amerika. Suap tersebut disebut-sebut terkait pemulusan proyek pembangkit listrik di Sulawesi Selatan.
PILIHAN:
DPR Nilai Pemerintah Belum Serius Tangani Asap
DPR Nilai Pemerintah Belum Serius Tangani Asap
(kri)