Bertemu Raja Arab, Ketua DPR Sampaikan Duka Cita Tragedi Mina
A
A
A
JAKARTA - Ketua DPR Setya Novanto telah melakukan pertemuan dengan Raja Arab, Raja Salman bin Abdul Azis di Arab Saudi, Jumat (25/9/2015).
Dalam pertemuan itu, Setya menyampaikan turut berduka cita atas tragedi di Mina. "Kita doakan (arwah) para korban diterima Allah SWT dan meninggal menjadi sjuhada," kata Setya melalui keterangan tertulis yang diterima Sindonews di Jakarta, Jumat (25/9/2015).
Setya juga mendoakan agar Raja Salman diberikan kekuatan dan kesehatan oleh Allah. "Terima kasih atas undangan yang diberikan oleh raja dan rombongan," ujar Setya. (Baca: 225 Jamaah Haji Belum Kembali ke Tenda)
Setya juga mengungkapkan perlunya evaluasi manajemen haji ke depan. Selain itu, dia juga menyampaikan kepada Raja Arab agar pada tahun depan kuota jamaah haji Indonesia ditambah.
PILIHAN:
Kesaksian Jamaah Selamat Tragedi Mina
Dalam pertemuan itu, Setya menyampaikan turut berduka cita atas tragedi di Mina. "Kita doakan (arwah) para korban diterima Allah SWT dan meninggal menjadi sjuhada," kata Setya melalui keterangan tertulis yang diterima Sindonews di Jakarta, Jumat (25/9/2015).
Setya juga mendoakan agar Raja Salman diberikan kekuatan dan kesehatan oleh Allah. "Terima kasih atas undangan yang diberikan oleh raja dan rombongan," ujar Setya. (Baca: 225 Jamaah Haji Belum Kembali ke Tenda)
Setya juga mengungkapkan perlunya evaluasi manajemen haji ke depan. Selain itu, dia juga menyampaikan kepada Raja Arab agar pada tahun depan kuota jamaah haji Indonesia ditambah.
PILIHAN:
Kesaksian Jamaah Selamat Tragedi Mina
(dam)