TNI Akan Bertempur di Pantai Indah Kiat

Selasa, 22 September 2015 - 17:00 WIB
TNI Akan Bertempur di Pantai Indah Kiat
TNI Akan Bertempur di Pantai Indah Kiat
A A A
JAKARTA - Upacara puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 TNI akan dilaksanakan di Pelabuhan Pantai Indah Kiat, Cilegon, Provinsi Banten 5 Oktober 2015 nanti.

TNI Angkatan Udara (AU) dan Angkatan Laut (AL) akan unjuk gigi pada acara tersebut. Demonstrasi pertempuran di udara dan laut akan ditampilkan pada acara itu.

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyampaikan pelaksanaan HUT TNI tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya.

"Sesuai dengan apa yang menjadi kebijakan Presiden, Indonesia jadi poros maritim dunia. Untuk itu tidak ada alternatif lain kita harus punya keunggulan di udara dan di laut makanya pada saat ulang tahun nanti demonstrasinya lebih ke AU dan AL, demonstrasinya pertempuran udara dan laut," tutur Gatot di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (22/9/2015).

Gatot telah menyampaikan rencana pelaksanaan HUT TNI itu kepada Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta.

Menurut dia, Jokowi siap menjadi inspektur upacara HUT TNI nanti.Dia juga menyampaikan, bagi masyarakat yang ingin hadir dalam acara itu dipersilakan.

"Kalau mau lihat pertempuran AU dan AL, silakan besok lihat," ucapnya.

Adapun dipilihnya Pelabuhan Pantai Indah Kiat, Cilegon sebagai tempat acara puncak HUT TNI, karena dianggap dekat dengan Ibu Kota.

"Tapi kita juga bisa lakukan demonstrasi basah, AU bisa tembak benar-benaran, AL juga bisa tembak. Karena kalau di Dermaga ujung, ada Pulau Madura," ungkapnya.


PILIHAN:


Mahasiswa Laporkan Puan dan Tjahjo ke Mahkamah Dewan
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5857 seconds (0.1#10.140)