Komisi III Minta Gayus Tambunan Tak Diberi Remisi

Senin, 21 September 2015 - 14:42 WIB
Komisi III Minta Gayus...
Komisi III Minta Gayus Tambunan Tak Diberi Remisi
A A A
JAKARTA - Ketua Komisi III DPR Aziz Syamsuddin mengkritisi beredarnya foto mirip terpidana kasus pajak Gayus Tambunan di sosial media. Dalam foto itu Gayus tengah berada di restoran bersama dua wanita.

Aziz mengatakan, Gayus si terpidana dengan hukuman 30 tahun penjara itu pernah mengajukan izin keluar Lapas guna melakukan sidang perceraian. Jika foto tersebut benar adanya, Gayus telah menunjukkan perilaku tidak baik.

"Sidang cerai, habis itu seharusnya langsung pulang (ke Lapas). Sebagai contoh tidak baik, nanti seluruh napi lain pengen juga makan di resto," kata Aziz di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Senin (21/9/2015).

Politikus Partai Golkar kubu Munas Bali itu meminta petugas Lapas yang mengawal Gayus tidak memberikan perlakuan istimewa terhadap tahanan.

"Kan ada meknaisme, sebaiknya penjaga Lapas dalam memberi izin melakukan pengawasan. Agar tidak timbulkan kecemburuan napi lain," ujar Aziz.

Lebih lanjut, Aziz pun mengusulkan agar Gayus diberi sanksi keras atas kejadian yang telah berulang ini. "Ini berulang kali bagi saudara Gayus. Tentu reward punisment harus ada. Remisi ditunda atau pengurangan remisi," pungkas Aziz.

PILIHAN:

Soal Foto Gayus di Restoran, Ini Penjelasan Kemenkumham Jabar

Masih Sakit, Sidang Vonis Udar Pristono Kembali Ditunda
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1036 seconds (0.1#10.140)