Dua Kebakaran Landa Jakarta Barat
A
A
A
JAKARTA - Sebuah lapak kayu Gaharu di Gang Sawo, Joglo, Kembangan, Jakarta Barat, kemarin, ludes dilalap api. Meski tidak menimbulkan korban jiwa dan luka, akibat amukan api kerugian ditaksir mencapai ratusan juta.
Pasalnya, tak hanya lapak Gaharu saja yang terbakar, ada tiga lapak lainnya yang ikut terbakar. Menurut karyawan lapak kayu Gaharu, Amsori, 26, sumber api diduga dari plafon yang berada di kamar karyawan. ”Awalnya ada percikan, setelah itu api membesar dan tidak sempat saya tangani,” ujarnya.
Kapolsek Kembangan Kompol Sukatma mengatakan, masih melakukan penyidikan terkait kebakaran ini. Dua saksi karyawan lapak kayu masih dimintai keterangan. Kebakaran juga terjadi di tiga gudang proyek apartemen yang berada di Jalan Haji Briti, Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Akibat kejadian ini diperkirakan kerugian mencapai ratusan juta.
Yan yusuf
Pasalnya, tak hanya lapak Gaharu saja yang terbakar, ada tiga lapak lainnya yang ikut terbakar. Menurut karyawan lapak kayu Gaharu, Amsori, 26, sumber api diduga dari plafon yang berada di kamar karyawan. ”Awalnya ada percikan, setelah itu api membesar dan tidak sempat saya tangani,” ujarnya.
Kapolsek Kembangan Kompol Sukatma mengatakan, masih melakukan penyidikan terkait kebakaran ini. Dua saksi karyawan lapak kayu masih dimintai keterangan. Kebakaran juga terjadi di tiga gudang proyek apartemen yang berada di Jalan Haji Briti, Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Akibat kejadian ini diperkirakan kerugian mencapai ratusan juta.
Yan yusuf
(bbg)