Program Animasi MNCTV Raih Penghargaan Dompet Dhuafa

Sabtu, 22 Agustus 2015 - 10:27 WIB
Program Animasi MNCTV...
Program Animasi MNCTV Raih Penghargaan Dompet Dhuafa
A A A
JAKARTA - Delapan tokoh inspiratif menerima penghargaan dari lembaga kemanusiaan Dompet Dhuafa atas dedikasinya dalam melakukan pemberdayaan masyarakat marginal.

Pemberian penghargaan itu sekaligus wujud apresiasi karena para tokoh itu telah membuat perubahan nyata dan signifikan dalam kemajuan bangsa. ”Ajang ini bertujuan meningkatkan perhatian publik bahwa siapa pun memiliki peran pentingdalampemberdayaandiberbagai bidang,” kata Presiden Direktur Dompet Dhuafa Ahmad Juwaini pada malam penganugerahan Dompet Dhuafa Award 2015 di Jakarta tadi malam.

Mengusung tema ”Bersama, Berkarya, Berdaya: Inspirasi Indonesia”, delapan tokoh yang meraih penghargaan tersebut adalah Umi Anis (kategori ekonomi), Nadjar Buduha (lingkungan), Hasanudin (pendidikan), Zaidul Akbar (kesehatan), Tengku Usman Abdullah (kemanusiaan), Komunitas Hijabers (dakwah), Ricky Elson (sains dan teknologi), serta Ferrasta Soebardi (lifetime achievement ).

Satu penghargaan lagi dipersembahkan untuk media yang dinilai memberikan inspirasi dan edukasi bagi masyarakat. ”Dompet Dhuafa memberikan penghargaan untuk program animasi Adit dan Sopo Jarwo di MNCTV, ” ujar Juwaini. Adit Sopo Jarwo merupakan film animasi anak-anak yang dirilis pertama kali pada 27 Januari 2014 dan ditayangkan MNCTV .

Tak kurang dari 300 animator terlibat dalam film produksi MD Animation ini. Najwa Shihab, jurnalis yang juga presenter televisi yang didaulat membacakan pemenang pada kategori media, turut menyampaikan alasan terpilihnya Adit Sopo Jarwo . ”Tayangan ini membuktikan bahwa kita mampu bersaing dengan tayangan luar negeri” ujar Najwa.

Dia menambahkan, sebagai karya anak bangsa, Adit Sopo Jarwo telah ditonton 3 juta pemirsa Indonesia. ”Atas dasar permintaanpenonton, dalamsebulantayangan ini akhirnya ditayangkan sebanyak 60 kali dalam sebulan” kata perempuan yang akrab dengan sapaan Nana ini.

Senior Vice President News & Corporate Secretary MNCTV Ray Wijaya menyampaikan apresiasinya atas penyerahan Dompet Dhuafa Award 2015 . Penghargaan ini bukan yang pertama kali diterima program animasi Adit Sopo Jarwo, melainkan yang kelima kalinya.

”Terima kasih banyak untuk masyarakat Indonesia yang setia menonton acara Adit Sopo Jarwo, juga terima kasih kepada Dompet Dhuafa yang telah mengapresiasi acara kami,” ujar Ray seusai menerima penghargaan. Ray menjelaskan, program Adit dan Sopo Jarwo memang dirancang untuk menjadi tontonan keluarga.

Karena itu di dalamnya banyak nilai positif terkandung di dalamnya. ”Dalam program tersebut terdapat nilai keindonesiaan, persahabatan, dan banyak memberikan motivasi,” katanya. Ray menambahkan, ke depannya MNCTV akan mengembangkan kembali program acara animasi yang fokus memberikan pendidikan kepada masyarakat. ”Akan kita akan buat turunan dari program Adit Sopo Jarwo itu,” ungkapnya.

Dompet Dhuafa Award 2015 merupakan acara tahunan yang saat ini memasuki penyelenggaraan kelima. Para pemenang telah melewati seleksi ketat dari tim juri independen. Mereka Erna Witoelar (praktisi), Azyumardi Azra (akademisi), serta Ahmad Juwaini (Presiden Direktur Dompet Dhuafa).

Fatturachman hakim/ Hasyim ashari
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7422 seconds (0.1#10.140)