50 Tahun Kemerdekaan Singapura Disambut Megah

Kamis, 06 Agustus 2015 - 08:33 WIB
50 Tahun Kemerdekaan Singapura Disambut Megah
50 Tahun Kemerdekaan Singapura Disambut Megah
A A A
Singapura merayakan 50 tahun kemerdekaan dan di mana pun terlihat poster, spanduk, iklan di bus dan kotak pos yang menyambut peringatan itu.

Pemerintah dalam perayaan itu mengangkat brand dengan singkatan SG50. Ini merupakan upaya termahal dan terbesar yang dilakukan Singapura untuk membangkitkan semangat nasionalisme. Perayaan itu akan mencapai puncak pada 9 Agustus, Hari Nasional, tanggal kemerdekaan Singapura, 50 tahun silam.

Peringatan kemerdekaan dengan biaya hampir USD15 juta itu akan digelar di lapangan Padang, yang berada di tengah kota. Di sana sebanyak 150.000 akan berdiri dan menonton dari pusat kota. Pertunjukan akan melibatkan 12.000 peserta dan kru, termasuk 20 jet tempur yang membentuk angka 50 di angkasa. Berbagai perusahaan juga terlibat dalam kegiatan tersebut.

Honav Singapore merupakan satu perusahaan kecil yang berharap turut serta. Mereka telah memproduksi sekitar 300.000 tato sementara bertema bendera, serta lebih dari satu juta bendera mini Singapura, penghapus dan berbagai game bertema Hari Nasional. Sekitar 1,5 juta bingkisan akan dibagikan gratis untuk rumah tangga dan para penonton pertunjukkan parade hari nasional selama beberapa pekan terakhir.

Bingkisan-bingkisan itu diperkirakan menelan dana pemerintah sekitar USD7 juta meski sebagian dana ditanggung oleh para sponsor seperti Honav Singapore. Kepala Perwakilan Honav Singapore Marilyn Lai menjelaskan, ini peluang bagi perusahaannya untuk lebih terkenal dan dikaitkan dengan event bersejarah.

Branding peringatan kemerdekaan itu juga muncul di pesawat A380 milik Singapore Airline. Dua pesawat maskapai itu telah terbang keliling dunia sejak Juli, dengan tulisan SG50 berwarna merah dan putih di mesin pesawat yang ada di bagian sayap.

Singapore Airlines yang pertama kali menerbangkan pesawat A380 pada 2007 menjelaskan salah satu pesawat bertema bendera Singapura akan terbang di atas parade pada hari bersejarah tersebut.

Maskapai itu menyatakan, pertumbuhan perusahaan sangat terkait dengan pembangunan Singapura sehingga pesawat bertema bendera Singapura itu menjadi cara unik untuk membantu merayakan kemerdekaan negara yang ke-50. Berbagai supermarket bahkan mengusung tema nasionalisme, mencoba menjual pada para pembeli, mulai dari daging bacon 50 gram lebih banyak, dan kue ikan dengan mi membentuk angka 50.

Tidak hanya perusahaanperusahaan Singapura yang merayakannya, perusahaan multinasional juga turut menyemarakkan. Para patriot sesungguhnya dapat memesan mobil SG50 Rolls Royce. Perusahaan itu menjelaskan, ini pertama kalinya di dunia, Rolls-Royce meluncurkan satu mobil untuk memperingati kemerdekaan satu negara.

Mobil itu juga akan dicat dengan gambar patung Merlion yang berkepala singa dan berbadan ikan. Menurut direktur regional Rolls Royce Motor Cars, Paul Harris, mereka melakukan ini karena Singapura pasar yang penting bagi perusahaan itu.

Ananda Nararya
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4389 seconds (0.1#10.140)