Jet Tempur Suriah Jatuh, 31 Orang Tewas
A
A
A
DAMASKUS - Pesawat tempur Suriah jatuh ketika mengebom di wilayah pemberontak Ariha. Sedikitnya 31 orang tewas akibat kecelakaan tersebut.
Pemantau Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR) menyebutkan sedikitnya 31 orang tewas, termasuk dua anak-anak. ”Lima orang belum dapat diidentifikasi,” kata Ketua SOHR Ramil Abdel Rahman dilansir AFP kemarin. Dia menambahkan sedikitnya 60 orang terluka. Banyaknya korban tewas, menurut SOHR, karena pesawat jatuh di dekat pasar sayur dan mengakibatkan ledakan besar.
SOHR yang memiliki jaringan aktivis, para medis, dan pemberontak di Suriah itu tidak mengetahui nasib pilot pesawat tersebut. Belum jelas apakah pesawat ditembak jatuh atau mengalami kecelakaan karena alasan lain. SOHR memastikan pesawat tersebut tidak ditembak.
Menurut penduduk lokal, pesawat tempur itu sebelumnya melepaskan bom di jantung Kota Ahira. ”Pesawat itu terbang rendah di Jalan Bazaar. Beberapa menit kemudian justru jatuh,” kata Ghazal Abdullah, penduduk di dekat lokasi kecelakaan, dikutip Reuters .
Rezim Presiden Suriah Bashar Al-Assad kerap melancarkan serangan udara di kota yang dikuasai pemberontak. Pada pertengahan Januari lalu sedikitnya 35 pasukan pemerintah tewas ketika pesawat militer jatuh di Idlib.
Andika hendra m
Pemantau Suriah untuk Hak Asasi Manusia (SOHR) menyebutkan sedikitnya 31 orang tewas, termasuk dua anak-anak. ”Lima orang belum dapat diidentifikasi,” kata Ketua SOHR Ramil Abdel Rahman dilansir AFP kemarin. Dia menambahkan sedikitnya 60 orang terluka. Banyaknya korban tewas, menurut SOHR, karena pesawat jatuh di dekat pasar sayur dan mengakibatkan ledakan besar.
SOHR yang memiliki jaringan aktivis, para medis, dan pemberontak di Suriah itu tidak mengetahui nasib pilot pesawat tersebut. Belum jelas apakah pesawat ditembak jatuh atau mengalami kecelakaan karena alasan lain. SOHR memastikan pesawat tersebut tidak ditembak.
Menurut penduduk lokal, pesawat tempur itu sebelumnya melepaskan bom di jantung Kota Ahira. ”Pesawat itu terbang rendah di Jalan Bazaar. Beberapa menit kemudian justru jatuh,” kata Ghazal Abdullah, penduduk di dekat lokasi kecelakaan, dikutip Reuters .
Rezim Presiden Suriah Bashar Al-Assad kerap melancarkan serangan udara di kota yang dikuasai pemberontak. Pada pertengahan Januari lalu sedikitnya 35 pasukan pemerintah tewas ketika pesawat militer jatuh di Idlib.
Andika hendra m
(ftr)