Gaji Pekerja di Amerika Terbesar di Dunia

Selasa, 28 Juli 2015 - 08:23 WIB
Gaji Pekerja di Amerika...
Gaji Pekerja di Amerika Terbesar di Dunia
A A A
Di tengah kondisi perburuhan di dunia saat ini yang belum banyak berpihak kepada pekerja, sejumlah negara diketahui menawarkan gaji tinggi bagi siapa pun yang bekerja di negara bersangkutan.

Amerika Serikat tercatat sebagai negara yang menggaji pekerjanya dengan bayaran tertinggi di dunia.

1. Amerika Serikat

Rata-rata gaji pekerja sekitar USD56.000 per tahun (Rp744,8 juta per tahun atau Rp62 juta per bulan)

2.Irlandia

Rata-rata gaji pekerja USD 51.000 per tahun atau sekitar Rp678 juta (Rp56,5 juta per bulan)

3. Luksemburg

Rata-rata gaji pekerja sekitar USD55.000 per tahun atau sekitar Rp731 juta (Rp60,9 juta per bulan)

4. Swiss

Rata-rata gaji pekerja USD53.000 per tahun atau sekitar Rp704,9 juta (setara dengan Rp58,7 juta per bulan)

5. Australia

Rata-rata gaji pekerja USD51.050 atau sekitar Rp678,9 juta per tahun (Rp56,5 juta per bulan)

6. Inggris

Rata-rata gaji pekerja USD41.000 (setara Rp545,3 juta) per tahun atau Rp45,44 juta per bulan

7. Kanada

Rata-rata gaji pekerja USD45.000 (Rp598 juta) per tahun atau Rp 49,8 juta per bulan

8. Norwegia

Rata-rata gaji pekerja USD49.000 atau Rp651 juta per tahun (Rp54,3 juta sebulan)

9. Korea Selatan

Rata-rata gaji pekerja USD36.039 per tahun atau sekitar Rp 479,3 juta per tahun (sekitar Rp39,9 juta per bulan)

10. Belanda

Rata-rata gaji pekerja USD 47,000 (Rp625 juta per tahun atau setara Rp52 juta per bulan)

UMP NASIONAL RATA-RATA NAIK 12,77%

Salah satu ukuran yang dipakai untuk melihat berapa besar gaji pekerja di Indonesia salah satunya adalah besar Upah Minimum Provinsi (UMP) 2015.

-Rata-rata kenaikan UMP secara nasional sebesar 12,77%.
-Kenaikan ini lebih rendah dibandingkan rata-rata kenaikan UMP 2014 sebesar 17,44% dan 2013 sebesar 19,10%.
-Jika dinominalkan rata-rata kenaikan UMP secara nasional dari Rp1,58 juta menjadi Rp 1,78 juta. Angka ini sekitar 99,53% dari rata-rata KHL nasional yang dipatok Rp1,81 juta.
-Kenaikan UMP 2015 paling tinggi terjadi di Provinsi Bangka Belitung yakni 28%.
-Kenaikan terendah terjadi di Kepulauan Riau yang hanya naik 0,58%.
-Adapun besaran UMP tertinggi masih terjadi di DKI Jakarta sebesar Rp2,7 juta.
-Empat provinsi yakni Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, DI Yogyakarta tahun 2015 tidak menetapkan UMP tetapi hanya menetapkan Upah Minimum Kota (UMK).
-Provinsi dengan persentase kenaikan UMP tertinggi kedua adalah Banten dan Gorontalo. UMP 2015 kedua provinsi itu sama-sama naik 20,75%.
-Provinsi dengan persentase kenaikan UMP paling minim setelah Riau adalah Bali. Provinsi yang terkenal dengan sebutan Pulau Dewata itu mencetak kenaikan UMP sebesar 5,09%.

PERBANDINGAN GAJI PEKERJA RI DENGAN NEGARA ASEAN


1.Singapura: USD2.951 atau Rp35,8 juta
2.Brunei: USD1.339 atau Rp16,26 juta
3.Malaysia: USD979,2 atau Rp11,87 juta
4.Thailand: USD520,2 atau Rp6,31 juta
5.Myanmar: USD367,6 atau Rp4,5 juta
6.Filipina: USD351,88 atau Rp4,3 juta
7.Vietnam: USD305,16 atau Rp3,7 juta
8.Indonesia: Rp3,67 juta
9.Kamboja: USD207,47 atau Rp2,52 juta
10.Laos: USD175 atau Rp2,12 juta

PDB PERKAPITA QATAR TERTINGGI


Di luar gaji pekerja, Qatar tercatat sebagai negara dengan pendapatan per kapita atau Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita tertinggi di dunia mengalahkan Amerika Serikat.

1.Qatar PDB per kapita: USD98.814
2.Luksemburg PDB per kapita: USD78.670
3. Singapura PDB per kapita: USD64.584
4. Norwegia PDB per kapita: USD54.947
5. Brunei PDB per kapita: USD53.431
6. Amerika Serikat PDB per kapita: USD53.101
7. Swiss PDB per kapita: USD46.430
8. San Marino PDB per kapita: USD44.480
9. Kanada PDB per kapita: USD43.427
10. Australia PDB per kapita: USD43.073

Foto-Foto: Istimewa/Grafis:Koran Sindo/Bobby Firmansyah
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0792 seconds (0.1#10.140)