Kenya Percantik Diri dan Tingkatkan Keamanan

Sabtu, 25 Juli 2015 - 11:38 WIB
Kenya Percantik Diri...
Kenya Percantik Diri dan Tingkatkan Keamanan
A A A
Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama pulang kampung ke Kenya, tanah kelahiran ayahnya. Rakyat Kenya kemarin menyambut sang pemimpin yang memiliki ikatan darah dan kedekatan emosional dengan mereka.

Obama disambut layaknya seorang pahlawan di seluruh penjuru Kenya. Bendera Kenya dan AS berkibar di sepanjang jalan di Nairobi. Petugas membersihkan jalanan yang siap dilewati The Beast, mobil lapis baja yang akan mengangkut Presiden Obama. Kamera keamanan baru juga dipasang. Paling mencolok ialah rumput yang baru ditanam di pinggir jalan.

Banyak pula keluarga tunawisma dipindahkan pihak kepolisian. Nairobi menghabiskan ratusan ribu dolar untuk melakukan renovasi dalam rangka menyambut Obama. Bahkan perbaikan dan peningkatan keamanan Kenyatta International, tempat puncak acara Obama dan para pejabat Kenya, menghabiskan USD3 juta (Rp40 miliar).

James Bwire, seorang pematung yang berbasis di Nairobi, merancang beberapa papan reklame untuk merayakan kunjungan Obama. Dia berharap karyanya mampu mendekatkan Kenya dan Obama. “Saya senang Obama datang ke Kenya. Dia adalah anak kami dan saya telah meminta kesempatan untuk bertemu dan menyerahkan patung itu,” ujar Bwire seperti dikutip USA Today.

Keuntungan lain pun dirasakan para pedagang kreatif yang memanfaatkan momen bersejarah ini dengan menjual memorabilia bertema Obama. Mulai dari kaus, topi hingga DVD. Fenomena paling unik adalah larisnya nada dering ponsel yang menawarkan pidato Obama. Pulang kampung selama tiga hari itu bukan pertama kalinya bagi Obama.

Dia pernah berkunjung ke Kenya saat warga Kenya memanggilnya dengan sapaan “Barry”. Dia pulang kampung lagi 14 tahun kemudian dan warga Kenya menyapanya “senator”. Kini rakyat Kenya menyambut Obama sebagai presiden. “Saya akan jujur kepada Anda,” kata Obama pekan lalu.

“Berkunjung sebagai warga sipil lebih bermakna daripada berkunjung sebagai presiden,” imbuhnya. Kunjungan Obama ke Kenya memang singkat, tetapi pengusaha Kenya berharap kunjungan itu akan bermanfaat secara jangka panjang bagi pembangunan ekonomi negara.

Di Kenya Obama akan menghadiri Global Summit Entrepreneurship yang keenam kalinya. Obama mendarat di Kenya kemarin malam. Keamanan di berbagai lokasi di Nairobi diperketat untuk mengantisipasi serangan dari gerilyawan Al- Qaeda yang bekerja sama dengan pemberontak Shebab di Somalia.

Wilayah udara Nairobi ditutup saat Obama berkunjung sejak Jumat malam (kemarin) hingga Minggu malam (26/7). Sebanyak 10.000 polisi atau seperempat kekuatan nasional ditugaskan di Nairobi.

ANANDA NARARYA
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6535 seconds (0.1#10.140)