Eks Anggota TNI Gabung ISIS, Ini Reaksi Jenderal Moeldoko

Kamis, 09 Juli 2015 - 23:19 WIB
Eks Anggota TNI Gabung...
Eks Anggota TNI Gabung ISIS, Ini Reaksi Jenderal Moeldoko
A A A
JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Moeldoko menegaskan pilot yang diduga bergabung dengan Islamic State Iraq and Syria (ISIS) bukan lagi prajurit TNI.

"Saya juga baru baca tadi. Saya kira tidak ya (kecolongan), kan dia (pilot) sudah bukan menjadi prajurit TNI," ujar Moeldoko saat menggelar buka puasa bersama dengan ribuan anak yatim di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (9/7/2015).

Dia mengatakan selama ini selalu menyampaikan kepda jajaranya untuk mewaspadai gerakan ISIS, salah satunya melalu media sosial. "Ini sudah kami lakukan sebagai langkah-langkah preventif," kata Moeldoko yang tidak lama lagi akan melepaskan jabatannya setelah serah terima jabatan Panglima TNI dengan Jenderal Gatot Nurmantyo,

Seperti diketahui, The Intercept, media di Australia menyebutkan dua pilot Indonesia bergabung dengan gerakan ISIS. Hal ini terungkap dalam dokumen Australian Federal Police (AFP). Kedua pilot tersebut bernama Ridwan Agustin dan Tommy Hendratno. Nama terakhir disebut pula pernah bergabung dengan TNI Angkatan Udara.

The Intercept merupakan media yang menjadi corong bagi dokumen-dokumen rahasia yang dibobol oleh mantan kontraktor National Security Agency (NSA) Edward Snowden. Berdasarkan dokumen itu, The Intercept menyebutkan AFP melacak kedua orang itu melalui Facebook sejak September 2014.

Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut TNI AL Kolonel Laut (P) M Zainudin mengatakan, Tommy Hendratno merupakan lulusan sekolah penerbangan (Pabang) Diploma 3 Curug pada 1999 lalu.

Pangkat Tommy terakhir adalah Kapten pada 2010 lalu. Tommy terakhir bertugas di Ron 200 Juanda, Surabaya. "Setelah pensiun tahun 2010 (Tommy) bertugas di PREMI AIR," kata Zainudin.

Zainudin menegaskan, Tommy bukan lagi di bawah tanggung jawab TNI AL karena yang bersangkutan sudah pensiun. "Intinya memang dia bekas personel TNI AL. Tapi karena sudah pensiun itu bukan tanggung jawab TNI AL lagi," katanya.

PILIHAN:


Pilot yang Diduga Gabung ISIS Mantan Prajurit TNI AL
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7765 seconds (0.1#10.140)