1.000 Anak Yatim Diajak Berwisata ke TMII
A
A
A
JAKARTA - Berbagi kegembiraan dan kebahagiaan dengan anak yatim di bulan Ramadan akan mendatangkan banyak keberkahan.
Alasan ini antara lain yang mendorong Yayasan Dana Mustadhafin bekerjasama dengan MNC Group mengadakan acara ”JelajahBudaya CintaiIndonesia” bersama 1.000 anak yatim. Melalui acara ini, anak yatim dan duafa diajak berekreasi ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII) kemarin.
Selain mengajak rekreasi, seluruh anak yatim tersebut juga mendapatkan motivasi dari tokoh pemerhati anak Kak Seto Mulyadi dan hiburan dari musikus religi Hadad Alwi. Ketua Umum Yayasan Dana Mustadhafin Husain Shahab mengatakan, pihaknya memiliki program Seribu Berkah Ramadhan yang rutin digelar setiap tahun. Kegiatan ini merupakan bagian dari program tersebut. Tema ”Jelajah Budaya Cintai Indonesia” sengaja dipilih untuk mengenalkan anak-anak akan keanekaragaman budaya Indonesia.
”Dengan mengenalkan budaya, kita harapkan anak-anak bisa memiliki harapan untuk berkontribusi bagi Indonesia ke depan,” ujarnya. Selain berkeliling TMII untuk melihat anjungan dari setiap provinsi di Indonesia, pihaknya juga mengajak anakanak kurang beruntung tersebut untuk menonton di Teater Imax Keong Emas.
General Manager Dana Mustadhafin Ahmad Hidayat mengatakan, pihaknya menggandeng korporasi untuk samasama diajak peduli terhadap persolan bangsa dan anak yatim. Kegiatan ini diharapkan dapat membangun karakter anakanak untuk lebih tegar dalam menjalani kehidupannya. ”Kami berharap anak-anak mengabarkan ke saudaranya bahwa mereka tidak sendiri, banyak yang peduli termasuk MNC Group,” tuturnya.
Amelia Zahra, salah satu peserta, mengaku senang diberi kesempatan berekreasi ke TMII sambil menunggu tibanya buka puasa. Dengan kegiatan tersebut, dirinya kini bisa mengetahui ragam budaya bangsa, termasuk pakaian adat dari 33 provinsi Indonesia.
Tidak hanya itu, dia juga mengaku senang mendapatkan motivasi dari Kak Seto yang meminta dia dan rekan-rekannya sesama anak yatim untuk mengembangkan bakat yang dimilikinya.
Ridwansyah
Alasan ini antara lain yang mendorong Yayasan Dana Mustadhafin bekerjasama dengan MNC Group mengadakan acara ”JelajahBudaya CintaiIndonesia” bersama 1.000 anak yatim. Melalui acara ini, anak yatim dan duafa diajak berekreasi ke Taman Mini Indonesia Indah (TMII) kemarin.
Selain mengajak rekreasi, seluruh anak yatim tersebut juga mendapatkan motivasi dari tokoh pemerhati anak Kak Seto Mulyadi dan hiburan dari musikus religi Hadad Alwi. Ketua Umum Yayasan Dana Mustadhafin Husain Shahab mengatakan, pihaknya memiliki program Seribu Berkah Ramadhan yang rutin digelar setiap tahun. Kegiatan ini merupakan bagian dari program tersebut. Tema ”Jelajah Budaya Cintai Indonesia” sengaja dipilih untuk mengenalkan anak-anak akan keanekaragaman budaya Indonesia.
”Dengan mengenalkan budaya, kita harapkan anak-anak bisa memiliki harapan untuk berkontribusi bagi Indonesia ke depan,” ujarnya. Selain berkeliling TMII untuk melihat anjungan dari setiap provinsi di Indonesia, pihaknya juga mengajak anakanak kurang beruntung tersebut untuk menonton di Teater Imax Keong Emas.
General Manager Dana Mustadhafin Ahmad Hidayat mengatakan, pihaknya menggandeng korporasi untuk samasama diajak peduli terhadap persolan bangsa dan anak yatim. Kegiatan ini diharapkan dapat membangun karakter anakanak untuk lebih tegar dalam menjalani kehidupannya. ”Kami berharap anak-anak mengabarkan ke saudaranya bahwa mereka tidak sendiri, banyak yang peduli termasuk MNC Group,” tuturnya.
Amelia Zahra, salah satu peserta, mengaku senang diberi kesempatan berekreasi ke TMII sambil menunggu tibanya buka puasa. Dengan kegiatan tersebut, dirinya kini bisa mengetahui ragam budaya bangsa, termasuk pakaian adat dari 33 provinsi Indonesia.
Tidak hanya itu, dia juga mengaku senang mendapatkan motivasi dari Kak Seto yang meminta dia dan rekan-rekannya sesama anak yatim untuk mengembangkan bakat yang dimilikinya.
Ridwansyah
(ftr)