Besok Jokowi Putuskan 39 Jabatan Penting di Kementerian

Selasa, 27 September 2016 - 15:32 WIB
Besok Jokowi Putuskan 39 Jabatan Penting di Kementerian
Besok Jokowi Putuskan 39 Jabatan Penting di Kementerian
A A A
JAKARTA - Pemerintah akan mengangkat sebanyak 39 jabatan penting di lingkungan kementerian. ‎Pengangkatan itu melalui proses dari Tim Penilaian Akhir (TPA) dan usulan menteri terkait.

‎"Presiden akan memutuskan secara langsung TPA dan besok itu ada 39 jabatan terbanyak selama TPA kali ini," ujar Sekretaris Kabinet Pramono Anung, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (27/9/2016).

Pramono mengatakan, dari 39 jabatan itu paling banyak para pejabat di level eselon satu, akan ditempatkan di Kementerian Pertahanan (Kemenhan), Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Menurut Pramono, penempatan jabatan selevel dirjen dan deputi itu sudah melalui proses. Menurutnya, dari tiga calon yang masuk ke meja presiden akan diputuskan satu orang melalui rapat dan masukan lembaga lain.

"Masukan kepada rapat yang berkaitan dengan hasil PPATK (Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan). Yang kedua terkait apakah ada catatan atau tidak dari Badan Intelijen Negara (BIN). Jadi itu sudah kita bakukan," tambahnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5921 seconds (0.1#10.140)