Ustazah Disawer saat Baca Al Qur'an, Muhammadiyah: Bertentangan dengan Ajaran Islam

Jum'at, 06 Januari 2023 - 16:50 WIB
loading...
Ustazah Disawer saat...
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Muti mengatakan tindakan menyawer ustazah yang tengah membaca Al Quran bertentangan dengan ajaran Islam. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Viral di media sosial Qariah Nadia Hawasy yang sedang tilawah Al Qur’an, disawer. Tindakan tersebut dikecam banyak pihak, salah satunya dari PP Muhammadiyah .

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti mengatakan dalam Surat al-Araf ayat 204 dijelaskan agar apabila dibacakan Al Qur’an, maka sebaiknya didengarkan dan diam agar mendapatkan rahmat. Dia menilai tindakan penyaweran yang dilakukan dua pria itu memiliki unsur pamer dan bertentangan dengan ajaran Islam.

"Memberikan saweran saat seorang sedang mengaji itu bertentangan dengan ajaran Al Qur’an. Selain, sebagaimana terlihat dalam video, ada unsur pamer dan kesombongan dari cara dua orang memberikan uang,"ujarnya kepada MNC Portal, Jumat (6/1/2023).



Oleh karena itu, dia menyebut perlunya edukasi dari para ulama guna mencegah tindakan tersebut tak terulang kembali ke depan. Sebab tindakan penyaweran dinilai sebagai tradisi yang bertentangan dengan ajaran agama Islam. "Perlu ada edukasi dari para ulama agar hal yang serupa tidak terulang dan menjadi tradisi yang bertentangan dengan ajaran Islam,"ujar dia.



Senada, Ketua PP Muhammadiyah Dadang Kahmad yang menilai perilaku tersebut tak pantas dilakukan kepada seorang qariah. Sebab membaca Al Qur’an sebuah hal yang sakral layaknya ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa.

"Perilaku tersebut tidak pantas dilakukan karena seperti perlakuan terhadap tokoh hiburan. Padahal membaca Al Qur’an sesuatu yang sakral bahkan ibadah kalau mau menghargai seorang qori bukan cara sawer begitu,"ucapnya.

Sebagai informasi, video tersebut viral dan ditonton sebanyak 48,8.000 kali usai diunggah oleh Ustaz Hilmi Firdausi dalam akun Twitternya @Hilmi28. Dalam video tersebut terlihat ustazah yang diketahui bernama Hj. Nadia Hawasy dari Tangerang-Banten tengah khusyuk membaca Al Qur’an.

Namun di tengah-tengah lantunan, beberapa pria maju ke depan panggung dan menyawer Hj. Nadia dengan melayangkan uang dari atas ke bawah bak saweran penyanyi dangdut. Bahkan ada yang menyelipkan uang di kerudung ustazah tersebut.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Ajak Masyarakat Belajar Keteladanan dari Perjuangan Ir Djuanda
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung BP Haji Selenggarakan Haji Lebih Baik
Sidang Isbat 1 Syawal...
Sidang Isbat 1 Syawal 1446 H Digelar 29 Maret 2025, Akankah Idulfitri Bareng Muhammadiyah?
Ikut Taklimat Presiden,...
Ikut Taklimat Presiden, Mendikdasmen: Menyiapkan Soal Pendidikan
Abdul Muti: Puasa Erat...
Abdul Mu'ti: Puasa Erat Kaitannya dengan Tujuan Didirikannya Negara dan Pendidikan Nasional
Menag Harap 1 Ramadan...
Menag Harap 1 Ramadan dan Idulfitri 2025 Sama dengan Muhammadiyah
Muhammadiyah Tetapkan...
Muhammadiyah Tetapkan Besok Awal Ramadan, Pemerintah dan NU Kapan?
BPKH Gandeng PP Muhammadiyah...
BPKH Gandeng PP Muhammadiyah Perkuat Sinergi Pengelolaan Dana Haji
Muhammadiyah Tetapkan...
Muhammadiyah Tetapkan Awal Ramadan 1 Maret, Lebaran 31 Maret, dan Iduladha 6 Juni 2025
Rekomendasi
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
10 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved