Peduli Gempa Cianjur, BIN Berusaha Kembalikan Senyum Para Korban

Kamis, 24 November 2022 - 21:43 WIB
loading...
A A A
Di sela-sela kegiatan, anak-anak juga antusias menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menuju lokasi gempa bumi di Cianjur, Jawa Barat. Mereka mengibarkan bendera merah putih dan meniupkan peluit kepada rombongan mobil Presiden.

Seorang ibu pengungsi, Ida (65), merasa bersyukur atas bantuan trauma healing bagi anak-anak di Posko Bantuan BIN. Kegiatan ini sangat membantu karena selama di pengungsian, anak-anak kerap merindukan tempat tinggal yang telah hancur.

"Jadi kan anak-anak tiap hari inginnya pulang, pulang ke mana kan rumahnya sudah enggak ada. Terima kasih kepada BIN yang sudah baik sekali menghilangkan trauma kepada anak-anak," ungkap Ida.

Sekadar informasi, dalam menjalankan misi kemanusiaan, BIN telah mendirikan posko tanggap darurat sejak hari pertama gempa, Senin (21/11/2022). Di posko tersebut, terdapat kurang lebih 315 pengungsi di tenda-tenda yang telah disediakan.
(maf)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2209 seconds (0.1#10.140)