Jenderal Lulusan Terbaik Akmil 91 Resmi Jabat Sesmenko Polhukam

Jum'at, 02 September 2022 - 07:51 WIB
loading...
Jenderal Lulusan Terbaik Akmil 91 Resmi Jabat Sesmenko Polhukam
Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso resmi menjabat sebagai Sesmenko Polhukam. Informasi ini dikutip dari akun Instagram @polhukamri, Jumat (2/9/2022). Foto/Dok/tni.mil.id
A A A
JAKARTA - Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso resmi menjabat Sekretaris Kementerian Politik, Hukum, dan Keamanan (Sesmenko Polhukam) . Informasi ini dikutip dari akun Instagram @polhukamri, Jumat (2/9/2022).

"Selamat mengemban tugas dan amanah baru kepada Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso sebagai Sekretaris Kemenko Polhukam," kata Menko Polhukam Mahfud MD.

"Semoga dengan dilantikya Mayjen TNI Teguh Pudjo Rumekso dapat memberikan perubahan yang lebih baik untuk Kemenko Polhukam," tambahnya.



Perwira Tinggi (Pati) TNI AD kelahiran 20 April 1968 ini menjabat Sesmenko Polhukam melalui mutasi yang dilakukan Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa terhadap 180 Pati di jajaran TNI, salah satunya Mayjen TNI Teguh Pudjo.

Kebijakan mutasi jabatan itu tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor 6Kep/558/VI/2022 tertanggal 27 Juni 2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

Sebelum menjabat Sesmenko Polhukam, Teguh Pudjo merupakan Pangdam VI/Mulawarman pada 2021-2022. Dia juga merupakan mantan Komandan Pusat Penerbangan TNI AD (Danpuspenerbad) pada 2020-2021.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1485 seconds (0.1#10.140)