Survei Internalisasi ASN Kementerian PANRB Diapresiasi

Kamis, 01 September 2022 - 07:11 WIB
loading...
A A A
Selain Alex Denni, hadir pula secara luring Kepala Biro Ortala Kemendagri Suprayitno dan Asdep Penguatan Budaya Kerja SDM Aparatur KemenPANRB Damayani Tyastianti.

Survei Pemetaan dan Pengukuran Budaya Kerja ASN Tahun 2022 oleh PT Arga Bangun Bangsa/Accelerated Culture Transformation Consulting bukan tanpa sebab.

Lembaga yang sudah berkiprah selama hampir 23 tahun dalam membangun karakter dan budaya kerja ini telah melewati serangkaian tender terbuka dengan seleksi yang sangat ketat dari PANRB yang diuji kelayakannya oleh Badan Sandi dan Siber Negara (BSSN).

Kegiatan pengisian survei tersebut sudah terlampir dalam Surat Edaran Kementerian PANRB nomor B/96/S.SM.00.00/2022 dan ditandatangani oleh Rini Widyantini selaku Sekretaris Kementerian PANRB.

Di situ tertera Pedoman Pelaksanaan Survei Indeks BerAKHLAK yakni Pengisan Survei Indek BerAKHLAK dilakukan mulai tanggal 29 Agustus hingga 6 Desember 2022 secara bertahap berdasarkan kelompok wilayah; Pegawai yang akan melakukan pengisian survei Indeks BerAKHLAK berstatus sebagai ASN (baik PNS atau PPPK); Seluruh ASN di setiap Instansi Pemerintah harus mengisi survei tersebut; Jadwal pengisian survei dilaksanakan berdasarkan pembagian kelompok.

Diharapkan hasil pemetaan untuk mengetahui 'siapa yang sakit dan sakitnya apa' ini bisa didapatkan di bulan Desember, untuk selanjutnya dilakukan serangkaian program pengobatan yang akurat dan tepat sasaran agar ASN memiliki moral karakter Berakhlak.
(maf)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1120 seconds (0.1#10.140)