Belum Ada Calon, PPP: Tak Tutup Kemungkinan KIB Gabung Koalisi Gerindra-PKB

Sabtu, 20 Agustus 2022 - 16:42 WIB
loading...
Belum Ada Calon, PPP:...
KIB disebut tak menutup kemungkinan bergabung dengan koalisi Gerindra-PKB. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - PPP mengakui, nama-nama bakal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang menjadi pertimbangan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) untuk diusung sudah mulai mengerucut.

Hal ini dikatakan oleh Ketua DPP PPP Achmad Baidowi. Bahkan kata dia, PPP tidak menutup kemungkinan bahwa KIB akan mengusung calon yang sama.

"Seiring dengan berjalannya waktu, ibarat kalau pencalonan di legislatif dari long list (daftar panjang) sekarang short list (daftar pendek). Dari long list sudah mulai mengerucut," kata Achmad Baidowi dalam Polemik MNC Trijaya bertajuk Menakar Gagasan dan Visi Capres 2024 secara daring, Sabtu (20/8/2022).

"Misalnya PKB dengan Gerindra sudah berkoalisi, awalnya masuk di sini (daftar KIB) list-nya berkurang. Meskipun tidak menutup kemungkinan, karena sama-sama belum diumumkan capresnya, siapa tahu ketemu (KIB dengan Gerindra-PKB)," sambung pria yang akrab disapa Awiek ini.

Baca juga: PPP Ingin Capres KIB Didukung Semua Kader

Awiek menjelaskan, kriteria capres-cawapres yang akan diusung oleh KIB di antaranya integritas, kualitas, dan berpengalaman. Pengalaman yang dimaksud tentu bukan sebagai presiden, karena tidak akan pernah ditemukan.

Tapi kata dia, pengalaman dalam mengatur organisasi, bisa sebagai menteri, anggota DPR, kepala daerah, dan juga pimpinan parpol.

"Yang selanjutnya memiliki visi ke-Indonesiaan dan kerakyatan, kalau dia kepilih nanti kebijakan pro rakyat kalau kami di PPP pro umat," jelasnya.



Kemudian menurut Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR ini, KIB juga akan melihat ukuran elektabilitasnya. Meski pun KIB tidak terlalu risau dengan angka-angka tapi bagaimana pun pilpres dilakukan dengan pemilihan langsung.

Jadi kata Awiek, setuju tidak setuju dengan hasil survei menjadi realitas politik yang tidak bisa dihindari. KIB tidak melihat angka-angka saja tapi tren elektabilitasnya, di mana ada kenaikan dan penurunan yang mudah berubah.

"Ketika masa pendaftaran KPU, sudah tidak ada pilihan lain kita sudah harus mencalonkan dengan segala pertimbangan yang tadi. kategori itu ada juga di internal dan tidak menutup kemungkinan dari eksternal, tidak menutup kemungkinan dari parpol dan nonparpol dan KIB terbuka itu semua itu," tandas Awiek.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2094 seconds (0.1#10.24)