Cucu ke-5 SBY Lahir, Ibas Ungkap Makna Nama Putrinya

Senin, 25 Juli 2022 - 04:37 WIB
loading...
Cucu ke-5 SBY Lahir, Ibas Ungkap Makna Nama Putrinya
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tampak bahagia saat mendapatkan kesempatan untuk menyaksikan kelahiran cucu kelimanya. Foto/Instagram Ibas
A A A
JAKARTA - Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono ( SBY ) tampak bahagia saat mendapatkan kesempatan untuk menyaksikan kelahiran cucu ke-5 yang merupakan anak ke-4 dari putra bungsunya Edhie Baskoro Yudhoyono ( Ibas ) dengan Aliya Rajasa.

Momen bahagia itu diunggah Ibas di akun Instagramnya @ibasyudhoyono, yang dikutip MNC Portal pada Senin (25/7/2022) dini hari. Anak ke-4 Ibas dan Aliya ini merupakan perempuan yang lahir melalui proses operasi caesar di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI) pada Jumat (22/7/2022).

“Alhamdulillah Wasyukurilah, Wanikmatilah Lahawlawalakuata Ilabilah. Tepatnya, tanggal 22 Juli 2022 di Jum’at berkah dan bahagia untuk kami sekeluarga #EBYFAMILY. Telah lahir Putri Ke-dua, Anak ke-Empat dari pasangan Edhie Baskoro Yudhoyono & Siti Rubi Aliya Rajasa dengan selamat lancar tanpa kurang satu apapun. Terima Kasih untuk semua anugrah dan kemuliaan ini. Salam Sehat dan Bahagia selalu.. ???? - Sincerely, EBY FAMILY,” tulis Ibas sembari membagikan momen-momen bahagianya bersama keluarganya.





Putri kedua Ibas dan Aliya itu diberi nama Alisha Prameswari Yudhoyono. Ibas pun menjelaskan makna di balik nama tersebut, yang berarti hadiah Tuhan yang cantik, periang, baik hati, sangat percaya diri, dan penuh kasih sayang.

Ibas pun mendoakan agar kelak anaknya menjadi perempuan yang mencapai posisi tertinggi, cerdas, solehah, penuh rezeki, hidup tentram, merdeka, dan bahagia.

“Seorang gadis ‘GOD Gifted’ nan cantik, periang, dan baik hati yang sangat percaya diri penuh dengan kasih sayang. InsyaAllah, Ia juga seorang perempuan tertinggi yang cerdas, sholehah dan penuh rezeki serta memiliki jalan kehidupan yang tentram, merdeka, bahagia dan sempurna dalam lindungan Tuhan YME, Allah SWT,” ungkap Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR ini.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1839 seconds (0.1#10.140)