Ramai Puluhan Eks Caleg PSI Bergabung ke Partai Perindo, Ada Apa?

Sabtu, 09 Juli 2022 - 15:58 WIB
loading...
Ramai Puluhan Eks Caleg...
Puluhan Eks Caleg Partai Solidaritas Indonesia (PSI) diketahui mendaftar menjadi Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai Persatuan Indonesia (Perindo). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Puluhan Eks Calon Legislatif (Caleg) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) diketahui mendaftar menjadi Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) . Hal itu, terlihat usai rombongan eks PSI menyambangi kantor DPP Partai Perindo , di Menteng, Jakarta Pusat.

Salah seorang eks Caleg PSI Paulus Budi mengatakan, kehadiran rombongannya adalah bagian dari kesepakatan untuk bergabung dan sama-sama berjuang bersama Partai Perindo . Hal itu kata Budi, dikarenakan adanya visi misi yang jelas terkait adanya politik kesejahteraan.

Baca juga: Perindo Sambut Mantan Kader PSI, PDKB, hingga Nasdem Bergabung

"Visi misi dari Perindo dan ketua umum untuk mensejahterakan rakyat sangat jelas, dan kita melihat bahwa Perindo memberikan bukti nyata dalam turun ke lapangan, membantu Rakyat-rakyat miskin dan UMKM terutama dengan gerobak dan lain lain," ujar Budi di DPP Partai Perindo, Jakarta, Sabtu (9/7/2022).
Ramai Puluhan Eks Caleg PSI Bergabung ke Partai Perindo, Ada Apa?

Lebih lanjut Budi menuturkan, Ia percaya terhadap langkah yang telah Ia lakukan bersama eks PSI yang lain. Menurutnya, Perindo adalah bagian dari kekuatan besar yang kian terbentuk dikarenakan banyaknya aksi nyata yang bukan sekadar kata-kata.

"Kami percaya, Perindo ini akan menjadi kekuatan yang besar kepada rakyat dan ingin benar-benar membantu rakyat dengan aksi nyata," paparnya.



Budi berharap, dengan telah pindah partai, dia mampu berbicara banyak di Pemilu 2024 nanti. Khususnya, dalam berjuang bersama Partai Perindo membantu masyarakat kecil.

"Kami sangat berharap Perindo ini akan terus naik angkanya, dan kami yakin tahun 2024 kami akan mencapai target kami, dan duduk di Senayan dan kami bisa membantu rakyat," ungkapnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1712 seconds (0.1#10.140)