Profil 2 Bandara Arab Saudi untuk Transit Jamaah Haji

Kamis, 07 Juli 2022 - 16:16 WIB
loading...
Profil 2 Bandara Arab...
Bandara Internasional Prince Muhammad bin Abdulaziz terletak di Madinah dan menjadi salah satu tempat transit jamaah haji. FOTO/tibahairport
A A A
JAKARTA - Hampir sejuta jamaah haji saat ini telah berkumpul di Mekkah, Arab Saudi untuk menjalani wukuf di Arafah pada Jumat (8/7/2022) besok. Mereka masuk ke Tanah Suci melalui dua bandara utama, yakni Bandara Internasional King Abdulaziz di Jeddah dan Bandara Internasional Prince Mohammad bin Abdulaziz di Madinah.

Kedua bandara itu memang disiapkan khusus sebagai jalur masuk jamaah haji dari seluruh dunia ke Tanah Suci. Keduanya menjadi transit bagi jamaah haji sebelum menuju ke Mekkah Al-Mukarromah.

Untuk mengetahui lebih Bandara King Abdul Aziz dan Bandara Prince Mohammad bin Abdulaziz, berikut ini profil singkatnya:



1. Bandara Internasional Prince Muhammad bin Abdulaziz
Bandara Internasional Prince Muhammad bin Abdulaziz terletak di Madinah dan menjadi salah satu tempat transit jamaah haji. Bandara yang diresmikan pada 2015 ini menyediakan ruang transit khusus bagi jamaah haji Indonesia. Ruangan tersebut digunakan untuk pengurusan dokumen dan bagasi jamaah haji agar tidak tercampur dengan rombongan lainnya. Ruangan transit ini juga berguna untuk jamaah haji yang membawa kursi roda supaya dapat keluar bersamaan dengan jemaah haji.

Bandara Internasional Prince Muhammad bin Abdulaziz, yang memiliki daya tampung 4.800.000 penumpang, sudah mendapatkan sertifikat gold category Leadership in Energy and Environmental Design (LEED) untuk bangunan yang ramah lingkungan. Dengan demikian, bandara ini menjadi bandara pertama di luar Amerika yang mendapatkan sertifikat tersebut.

2. Bandara Internasional King Abdulaziz
Profil 2 Bandara Arab Saudi untuk Transit Jamaah Haji

Terminal Haji Bandara King Abdulaziz Jeddah. FOTO/photorator via Pinterest

Bandara Internasional King Abdulaziz merupakan salah satu bandara tersibuk di kawasan Timur Tengah dan Teluk. Selain menjadi tempat transit jemaah haji dan umrah, bandara ini juga menjadi hub global untuk fleksibilitas operasional. Bandara yang terletak di Jeddah ini memiliki terminal kompleks khusus jamaah haji dan umrah, yang didesain dalam bentuk tenda. Terminal haji dengan luas 510.000 meter persegi ini merupakan terminal terbesar keempat di dunia.

Pada 2022, Bandara Internasional King Abdulaziz menyiapkan fasilitas paviliun yang dilengkapi dengan pendingin ruangan (AC). Paviliun ini memiliki luas sekitar 40x30 meter. Di dalam paviliun, terdapat tempat shalat terpisah untuk jamaah laki-laki dan perempuan, serta memiliki 300 kursi untuk jamaah haji yang transit.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1673 seconds (0.1#10.140)