Rakernas Partai Perindo Dihadiri 34 DPW, Usung Tema Konsolidasi dan Optimalisasi Struktur Menuju Pemilu 2024

Sabtu, 29 Januari 2022 - 15:30 WIB
loading...
Rakernas Partai Perindo...
Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Tahun 2022 digelar mulai hari ini Lido Lake Resort, Bogor, Jawa Barat. Foto/Jonathan Simanjuntak
A A A
BOGOR - Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Tahun 2022 digelar mulai hari ini Lido Lake Resort, Bogor, Jawa Barat. Rakernas Partai Perindo ini dihadiri oleh 34 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Perindo.

"Berdasarkan data kehadiran, jumlahnya 68 orang dari 68 orang itu mewakili 34 DPW yang mewakili setiap provinsi," kata Ketua Panitia Rakernas Partai Perindo Christophorus Taufik di Mahoni Ballroom Meeting Lido Lake Resort, Sabtu (29/1/2022).

Dia menjelaskan Rakernas Partai Perindo Tahun 2022 ini mengusung tema 'Konsolidasi dan Optimalisasi Struktur Menuju Pemilu 2024'. Rakernas resmi dimulai pada hari ini.

"Tujuannya untuk mempersiapkan segala sesuatu guna menyongsong pemilu dengan tahapan yang dimulai beberapa bulan ke depan," ujarnya.

Menurutnya, dalam Rakernas Partai Perindo tersebut akan dibahas rencana strategi yang dilakukan bersama seluruh DPP dan DPW dalam rangka Pemilu 2024. Sehingga, target suara Partai Perindo dalam Pemilu 2024 tercapai.



"Target suara Partai Perindo di Pemilu 2024 setinggi-tingginya, sehingga dalam Rakernas akan dibahas bagaimana kita mencapai target itu," tegas Chris yang juga Ketua DPP Partai Perindo Bidang Hukum dan Advokasi ini.

Dia menuturkan, seusai Rakernas di Bogor, seluruh DPW Partai Perindo akan melaksanakan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) di masing-masing daerah yang akan diikuti oleh kader di tingkat Dewan Pengurus Daerah (DPD).



Rakernas ini merupakan rangkaian kegiatan lanjutan yang dilakukan Partai Perindo. Sebelumnya, Partai Perindo telah melaksanakan Silatnas dan Bimtek yang diikuti seluruh anggota DPRD dari Partai Perindo di Indonesia pada 9-11 Desember 2021.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Peringatan Hari Kartini,...
Peringatan Hari Kartini, Perindo Dorong Perempuan Berani Bersuara
Perindo Luncurkan Puspa...
Perindo Luncurkan Puspa Daya, Organisasi Sayap yang Fokus pada Perlindungan Perempuan, Anak, dan Disabilitas
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
Partai Perindo Panaskan...
Partai Perindo Panaskan Mesin Politik Hadapi Pemilu 2029, Banten Jadi Titik Awal
Partai Perindo Dukung...
Partai Perindo Dukung KRIS BPJS untuk Tingkatkan Mutu Layanan Kesehatan yang Adil dan Merata
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari Temui 2 Sahabatnya yang Kini Jadi Wali Kota Parepare dan Bupati Sidrap
DPP Serahkan SK ke Plt...
DPP Serahkan SK ke Plt DPD Perindo Bogor Irfan Niti Sasmita
Irfan Niti Sasmita Jadi...
Irfan Niti Sasmita Jadi Plt Ketua DPD Perindo Bogor, Ferry Kurnia: Pererat Koordinasi dengan Pemda dan Masyarakat
Rekomendasi
Partai Perindo Jateng...
Partai Perindo Jateng Target Raih 5 Kursi di Senayan pada Pemilu 2029
Inilah 266 Paus dari...
Inilah 266 Paus dari Masa ke Masa, dari Pertama hingga Paus Fransiskus
Bobotoh Serbu Instagram...
Bobotoh Serbu Instagram Saddil Ramdani: Wilujeng Sumping!
Berita Terkini
Rektor Unhan Lantik...
Rektor Unhan Lantik Dave Laksono Jadi Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Pertahanan
15 menit yang lalu
Gibran Buat Konten Bonus...
Gibran Buat Konten Bonus Demografi, PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja Gitu Lho!
20 menit yang lalu
Presiden Prabowo Terima...
Presiden Prabowo Terima Kunjungan Wakil PM Malaysia di Istana Merdeka Sore Ini
1 jam yang lalu
Kemenkes Tutup 3 Prodi...
Kemenkes Tutup 3 Prodi di Fakultas Kedokteran Buntut Laporan Perundungan dan Pelecehan Seksual
2 jam yang lalu
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, Kowani Komitmen Wujudkan Perempuan Indonesia Mandiri
2 jam yang lalu
Mayjen TNI Djon Afriandi...
Mayjen TNI Djon Afriandi Pimpin Sertijab Dangrup 1 dan 2 hingga Dansat 81 Kopassus
3 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved