Hotman Paris Desak PT LIB: Cari Oknum yang Memainkan Hak Siar

Selasa, 07 Desember 2021 - 17:46 WIB
loading...
Hotman Paris Desak PT...
Kuasa hukum MNC Hotman Paris Hutapea mendesak PT LIB mencari oknum yang memainkan hak siar pertandingan. Foto: MNC/Riezky Maulana
A A A
JAKARTA - Kuasa Hukum PT MNC Vision Network Hotman Paris Hutapea mendorong PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk segera menggelar rapat komisaris. Dari rapat itu dapat diambil sebuah keputusan besar berkaitan dugaan permasalahan hak siar dengan MNC.

"Segera bikin rapat komisaris PT Liga Indonesia Baru, karena rapat komisaris itu kan bisa gerak cepat," tutur Hotman ketika ditemui di MNC Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (7/12/2021).

Baca juga: Hotman Paris: Ada Ketidakwajaran Masalah Keuangan di PT LIB terkait Hak Siar

Dia memaparkan, di dalam rapat itu nantinya para komisaris bisa memanggil jajaran direksi yang berkaitan dengan permasalahan saat ini. Menurut dia, dari rapat juga bisa diketahui siapa oknum yang terindikasi "bermain" dalam permasalahan hak siar tersebut."Panggil direksi, dan sesuai UU PT langsung bikin rapat, kalau ada indikasi langsung lah jatuhkan sanksi," ujarnya.

Dari rapat komisaris, lanjut Hotman, barulah bisa dilakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS). Di situlah keputusan akhir dibuat, apakah oknum yang melakukan pelanggaran itu bisa dipecat atau tidak.

"Itu bisa dilakukan kalau ada unsur, bisa skors sementara, baru panggil RUPS. RUPS-lah yang nantinya menetukan apakah dipecat atau tidak," ungkapnya.

Baca juga: DPR Semprot PSSI dan PT LIB: Pengaturan Skor Hambat Industri Olahraga!

Hotman sebelumnya mengungkapkan dugaan ketidakwajaran dalam keuangan PT LIB berkaitan dengan masalah hak siar. Masalah ini bermula dari kesepakatan kliennya dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB) tentang kontrak hak siar eksklusif liga senilai Rp20 miliar.

Belakangan nilainya menggelembung menjadi Rp39 miliar dan MNC telah membayarnya lunas. Menurut Hotman, kasus ini semakin rumit ketika PT LIB mengaku hanya menerima Rp14 miliar dari PT MNC Vision Network.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sertifikat Deposito...
Sertifikat Deposito NCD CMNP Tak Bisa Dicairkan, Hotman Paris: Kenapa Bukan Unibank yang Digugat?
Hotman Paris Gemas Gugatan...
Hotman Paris Gemas Gugatan CMNP Nyasar ke BHIT dan HT: Ini Transaksi antara Unibank dengan CMNP!
CMNP Gugat BHIT, Hotman...
CMNP Gugat BHIT, Hotman Paris: 26 Tahun Berlalu, Kalau Ada Dugaan Pelanggaran, Kenapa Baru Sekarang Digugat?
Bantah Tudingan CMNP,...
Bantah Tudingan CMNP, Hotman Paris: Di mana Penggelapan oleh BHIT? Unibank yang Terima Uang, Ini Bukti Transfernya!
Soal Tudingan CMNP ke...
Soal Tudingan CMNP ke BHIT, Hotman Paris Beberkan Bukti: Tidak Ada Pemalsuan!
CMNP Gugat BHIT Terkait...
CMNP Gugat BHIT Terkait NCD Unibank, Hotman Paris: Saat Penerbitan Sertifikat Deposito, Unibank Bank Sehat
Gelar RUPS Tahun Buku...
Gelar RUPS Tahun Buku 2024, Laba Bersih IIF Menanjak 17,63%
Hotman Paris Bangun...
Hotman Paris Bangun Masjid di Bekasi sebagai Bentuk Syukur atas Kesuksesannya
FIFGroup Cetak Laba...
FIFGroup Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, Salurkan Pembiayaan Rp45,9 Triliun
Rekomendasi
Elon Musk: Bill Gates...
Elon Musk: Bill Gates adalah Pembohong Besar, Filantropinya Omong Kosong
Ulang Tahun ke-46, Wendy...
Ulang Tahun ke-46, Wendy Cagur Ingin Diingat Lewat Kebaikan
Legenda Tinju Naseem...
Legenda Tinju Naseem Hamed Prediksi Daniel Dubois Hancurkan Usyk di Duel Ulang
Berita Terkini
Ansor Luncurkan Sistem...
Ansor Luncurkan Sistem untuk Kemudahan Perjalanan Umrah
Mahasiswi ITB Pengunggah...
Mahasiswi ITB Pengunggah Meme Prabowo-Jokowi Ditangkap, Hasan Nasbi: Lebih Baik Dibina
Lindungi Generasi Muda,...
Lindungi Generasi Muda, Anggota Komisi I Serukan Perang Total Terhadap Judi Online
PBNU Khawatir Program...
PBNU Khawatir Program Dedi Mulyadi Ciptakan Anak Nakal yang Terlatih
Airlangga Terima Bintang...
Airlangga Terima Bintang Jasa Musim Semi 2025 dari Jepang
DPR Apresiasi Kinerja...
DPR Apresiasi Kinerja Polri Ungkap Ribuan Kasus Premanisme
Infografis
Publik Arab Senang Israel...
Publik Arab Senang Israel Mengalami Kebakaran yang Hebat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved