Jalan Hidup Luhut, Tak Pernah Jabat Pangdam-Danjen Kopassus karena Anak Emas Benny Moerdani

Sabtu, 18 September 2021 - 05:40 WIB
loading...
A A A
Jenderal Intelijen
Luhut menyebut banyak pelajaraan mengenai kepemimpinan dan kemiliteran yang dipelajari dari senior yang dikaguminya itu. Karena Benny pula dia tertarik pada masalah-masalah intelijen, antara lain memelihara jaringan (networking) dengan berbagai tokoh di dunia.

Benny, lanjut Luhut, mempunyai buku alamat kecil yang sudah lusuh. Buku itu penuh dengan nama-nama tokoh penting dan nomor telepon hotline yang dia bisa hubungi 24 jam sehari.

Mantan Menhankam/Pangab Jenderal M Jusuf mengisahkan, saat terjadi pembajakan pesawat Garuda DC 9 Woyla oleh kelompok Komando Jihad, dia segera memerintahkan Benny untuk menangani. Saat pembajakan terjadi, Benny sedang rapat di Ambon.

Jusuf memerintahkan agar Benny Moerdani segera ke Jakarta. Dari Ambon, dia naik pesawat Hercules C-130 ke Makassar. Dari Makassar, pesawat Pelita Air Service terbang dari Jakarta untuk menjemputnya secara khusus.

“Memang sebagai Asintel Hankam/Kepala Pusintelstrat/Asintel Kopkamtib, LB Moerdani memperoleh fasilitas-fasilitas khusus yang izinnya diberikan sendiri oleh Presiden Soeharto. Umpamanya, dia pejabat satu-satunya di Hankam yang bisa menggunakan pesawat-pesawat Pelita Air Service untuk keperluan tugasnya,” kata Jusuf dalam buku “Jenderal M Jusuf: Panglima Para Prajurit,” tulisan Atmadji Sumarkidjo.
(poe)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0831 seconds (0.1#10.140)