Terhalang Awan, Gerhana Bulan Total Tak Terlihat Kasat Mata di Ancol

Rabu, 26 Mei 2021 - 19:46 WIB
loading...
Terhalang Awan, Gerhana...
Gerhana Bulan Total atau juga disebut Super Blood Moon tak terlihat secara kasat mata di Pantai Ancol, Jakarta Utara, Rabu (26/5/2021) petang. FOTO/MPI/CARLOS ROY FAJARTA
A A A
JAKARTA - Gerhana Bulan Total atau juga disebut Super Blood Moon tak terlihat secara kasat mata di Pantai Ancol, Jakarta Utara, Rabu (26/5/2021) petang. Kepala Pusat Seismologi Teknik, Geofisika Potensial, dan Tanda Waktu BMKG, Rahmat Triyono menyebutkan penyebabnya terhalang awan.

"Ini karena terhalang awan di sisi timur ya, jadi tampak gerhana bulan total secara kasat mata tidak terlalu lihat jelas secara langsung dari kasat mata. Kalau dengan teleskop dan laptop akan lebih terlihat jelas," kata Rahmat Triyono, Rabu (26/5/2021) sore.

Ia menjelaskan bahwa gerhana bulan total di wilayah Jakarta memang tidak terlalu terlihat dengan jelas secara kasat mata di wilayah Barat Indonesia.

Baca juga: Warga Tangerang Hanya Bisa Lihat Sebagian Gerhana Bulan Total

"Tapi memang gerhana bulan total ini dapat terlihat jelas di wilayah Papua, sedangkan untuk ke arah Tengah dan Barat sudah semakin sulit untuk dilihat secara kasat mata. Apalagi kalau di Ibu Kota ada polusi dan hal teknis lainnya akan semakin menghalangi penglihatan secara langsung," ujar Rahmat Triyono.

Fase Gerhana Bulan Total di Ancol berlangsung selama beberapa tahap, yakni:
1. Awal fase penumbra (P1) pukul 15.46 WIB
2. Awal fase sebagian (UI) pukul 16.44 WIB
3. Awal fase total pukul (U3) 18.28 WIB
4. Puncak Gerhana pukul 18.18 WIB
5. Akhir fase sebagian pukul (U4) 19.52 WIB
6. Awal fase total (U2) pukul 18.09 WIB
7. Akhir fase penumbra (P4) pukul 20.51 WIB

Baca juga: Pengunjung Ancol Senang Saksikan Gerhana Bulan Total Meski Kurang Jelas

Durasi gerhana bulan total dimulai dari bulan terbit yakni selama 3 jam 11 menit 13 detik. Sedangkan durasi gerhana total yakni selama 18 menit 44 detik.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ancaman Banjir Rob Akibat...
Ancaman Banjir Rob Akibat Fase Bulan Purnama dan Super New Moon 10 April, Ini Wilayah Terdampak
BMKG: Hujan Ringan hingga...
BMKG: Hujan Ringan hingga Sedang Berpotensi Guyur Jabodetabek pada H+3 Lebaran
BMKG Ingatkan Banjir...
BMKG Ingatkan Banjir 5 Tahunan Jabodetabek Bisa Lebih Singkat Jadi 3 Tahunan
Lebaran 2025 Serentak...
Lebaran 2025 Serentak 31 Maret? Ini Prediksi BMKG, BRIN, dan Keputusan Muhammadiyah!
Waspada, Periode Mudik...
Waspada, Periode Mudik pada 25-31 Maret 2025 Dilanda Hujan Angin Kencang
Mudik Lebaran, BMKG...
Mudik Lebaran, BMKG Imbau Waspadai Hujan Lebat hingga 27 Maret 2025
Waspada! Puncak Arus...
Waspada! Puncak Arus Mudik Diselimuti Hujan Lebat
BMKG: Hujan Lebat Bakal...
BMKG: Hujan Lebat Bakal Turun hingga 17 Maret 2025, Ini Daerah Terdampak
Operasi Modifikasi Cuaca...
Operasi Modifikasi Cuaca Diperpanjang, 22 Ton Garam Telah Ditabur di Langit Jawa Barat
Rekomendasi
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi...
Kacamata Ray-Ban Dilengkapi Teknologi Penerjemah Bahasa dan Mengirim Pesan
Wakil ICC Indonesia...
Wakil ICC Indonesia Ikut Bahas Amandemen Rancangan Aturan Arbitrase internasional
7 Fakta Perceraian Paula...
7 Fakta Perceraian Paula Verhoeven & Baim Wong, Dituduh Selingkuh hingga Disebut Istri Nusyuz
Berita Terkini
AI hingga Model Bisnis...
AI hingga Model Bisnis Baru Jadi Tantangan Pers Digital
34 menit yang lalu
AMSI: Kolaborasi Jadi...
AMSI: Kolaborasi Jadi Kunci Masa Depan Media Digital
53 menit yang lalu
Terungkap! Wahyu Setiawan...
Terungkap! Wahyu Setiawan Sempat Minta Rp40 Juta ke Agustiani Tio untuk Ganti Uang Karaoke
1 jam yang lalu
KSBSI Komitmen Jaga...
KSBSI Komitmen Jaga Kekondusifan saat May Day 2025
1 jam yang lalu
Marine Digital Summit...
Marine Digital Summit 2025 IKA ITS Dorong Otomatisasi dan Pacu Pertumbuhan
2 jam yang lalu
Sikapi Usulan Forum...
Sikapi Usulan Forum Purnawirawan Jenderal TNI, Wiranto: Prabowo Prioritaskan Harmonisasi
2 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved