PKS-Demokrat Bertemu, Andi Arief Ungkap 3 Persoalan Penting Ini

Jum'at, 23 April 2021 - 10:35 WIB
loading...
PKS-Demokrat Bertemu,...
Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono berbincang dengan Presiden PKS Ahmad Syaikhu. Foto/tangkapan layar Twitter Andi Arief
A A A
JAKARTA - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu bersama jajarannya bertandang ke Kantor Ketua DPP Partai Demokrat, Jakarta, Kamis 22 April 2021.

Dalam pertemuan itu, Syaikhu dkk diterima oleh Ketua Uumum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan para penguru partai berlambang bintang mercy itu.

Politikus Partai Demokrat Andi Arief mengungkapkan dalam pertemuan tersebut ada tiga hal yang menjadi bahan diskusi. Salah satunya, membahas tentang penanganan pandemi Covid-19 dan ancaman kondisi ekonomi.

Hal itu diungkapkan Ketua Bappilu Partai Demokrat ini melalui lini masa akun Twitternya, @Andiarief_, Kamis 22 April 2021.

"Penanganan Covid dan ancaman gelombang baru, penanganan ancaman merosotnya ekonomi terus menerus serta kemunduran demokrasi adalah 3 hal yang menjadi diskusi serius pimpinan Partai Demokrat dan PKS dalam silaturahmi kebangsaan sore tadi," kata Andi seperti dikutip dari lini masa akun Twitternya.


Informasi mengenai pertemuan pengurus PKS-Demokrat juga diungkapkan Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat Imelda Sari. Dia mengungkapkan AHY berterima kasih kepada Presiden PKS Ahmad Syaikhu yang telah berkunjung ke Kantor DPP PKS.

Dalam pertemuan itu, kedua pihak juga membahas tentang kemunduran demokrasi. "Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono menyampaikan terima kasih atas kehadiran Presiden PKS Ahmad Saikhu dan jajaran pengurus PKS di Wisma Proklamasi 41. Selain masalah pandemi, tekanan ekonomi termasuk menyangkut kemunduran demokrasi juga dibahas dalam diskusi ini," tulis Imelda.
(dam)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Sesalkan Aksi Teror...
Sesalkan Aksi Teror Terhadap Wartawan Tempo, AHY Harap Isu Tak Melebar
Bergabung ke Demokrat,...
Bergabung ke Demokrat, Mantan Wasekjen PBB Optimistis Dongkrak Suara di Pemilu 2029
AHY Tunjuk 7 Waketum...
AHY Tunjuk 7 Waketum Partai Demokrat, Ada Dede Yusuf hingga Edhie Baskoro Yudhoyono
AHY Tunjuk Andi Mallarangeng...
AHY Tunjuk Andi Mallarangeng Jadi Ketua Dewan Pakar Demokrat 2025-2030
Tunjuk Irwan Fecho Jadi...
Tunjuk Irwan Fecho Jadi Bendum Demokrat, AHY: Tugas Berat Gantikan Renville Antonio
AHY Umumkan Jajaran...
AHY Umumkan Jajaran DPP Demokrat 2025-2030: Herman Khaeron Sekjen, Irwan Fecho Bendahara Umum
Momen Hangat AHY Diskusi...
Momen Hangat AHY Diskusi dengan Pimpinan iNews Media Group
Silaturahmi Bareng Pimpinan...
Silaturahmi Bareng Pimpinan iNews Media Group, Menko AHY Bicara Kolaborasi Penting untuk Masyarakat
iNews Media Group Gelar...
iNews Media Group Gelar Audiensi dengan Menko AHY
Rekomendasi
Rahasia Keperkasaan...
Rahasia Keperkasaan Uzbekistan: Juara Piala Asia U-17, U-20, hingga Menuju Piala Dunia 2026
Ryan Gosling Resmi Bintangi...
Ryan Gosling Resmi Bintangi Film Star Wars: Starfighter, Tayang Perdana Mei 2027
Jerman Tak Siap Hadapi...
Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia, Ini Sebabnya
Berita Terkini
Maman Abdurrahman Jadi...
Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti 2025-2029
11 menit yang lalu
Indo Defence 2025 Libatkan...
Indo Defence 2025 Libatkan Pelaku Industri Pertahanan dan Negara Sahabat
28 menit yang lalu
Pakar Pidana: Penegak...
Pakar Pidana: Penegak Hukum Terlibat Korupsi Harus Dihukum Berat
42 menit yang lalu
Kasus TPPU Syahrul Yasin...
Kasus TPPU Syahrul Yasin Limpo, KPK Periksa Rasamala Aritonang
1 jam yang lalu
Mahfud MD Ungkap Rakyat...
Mahfud MD Ungkap Rakyat Dukung Kejagung Bongkar Mafia Peradilan
1 jam yang lalu
Mitigasi Daerah dalam...
Mitigasi Daerah dalam Efisiensi APBN
1 jam yang lalu
Infografis
3 Penyebab Para Jenderal...
3 Penyebab Para Jenderal Israel Sudah Tak Ingin Serang Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved