Tanggapi Cuitan Eva Sundari, Politikus PKS: Jangan Alihkan Isu Korupsi Bansos
loading...
A
A
A
JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari menyoroti soal kondisi pendidikan di Tanah Air lewat cuitannya Senin, 25 Januari 2021, lalu. Eva menyoroti soal hak anak didik mendapatkan kegembiraan dan rasa cinta dalam hidup dan juga belajar.
“Selamat pagi, mari kita renungkan kenyataan ini. Mari kita berikan yang terbaik bagi anak didik, hidup yang ceria, bahagia, penuh rasa cinta, belajar dengan gembira. Hak anak-anak kita,” cuit Eva Senin (25/1/2021).
Eva pun mencantumkan 2 foto seraya membandingkannya. Foto pertama menggambarkan anak-anak berseragam Merah-Putih lengkap dengan jilbab dan cadar bertuliskan anak sekolah di Indonesia. Foto kedua menggambarkan anak-anak mengenakan kaos lengan pendek dan celana jeans panjang bertuliskan anak sekolah di Arab Saudi.
Baca juga: Dalami Kasus Bansos Covid-19, KPK Kembali Panggil Adik Anggota DPR Ihsan Yunus
Terkait hal itu, anggota Komisi VIII DPR dari Fraksi PKS Bukhori Yusuf justru menanggapi sinis cuitan tersebut. Dia meminta agar jangan mengalihkan isu korupsi bansos yang melibatkan kader PDIP yang merampas hak rakyat dengan cuitan demikian. “Jangan alihkan isu korupsi, karena korupsi jelas-jelas merampas hak keuangan masyarakat,” kata Bukhori saat dihubungi MNC Portal Indonesia, Rabu (27/1/2021).
Politikus PKS itu juga meminta agar jangan mengurusi foto yang tidak jelas kapan dan di mana diambil, karena foto itu justru nggak merugikan orang lain. “Malah ngurusin foto yang nggak jelas kapan di mana, ngurus yang nggak merugikan orang lain,” cetusnya.
“Selamat pagi, mari kita renungkan kenyataan ini. Mari kita berikan yang terbaik bagi anak didik, hidup yang ceria, bahagia, penuh rasa cinta, belajar dengan gembira. Hak anak-anak kita,” cuit Eva Senin (25/1/2021).
Eva pun mencantumkan 2 foto seraya membandingkannya. Foto pertama menggambarkan anak-anak berseragam Merah-Putih lengkap dengan jilbab dan cadar bertuliskan anak sekolah di Indonesia. Foto kedua menggambarkan anak-anak mengenakan kaos lengan pendek dan celana jeans panjang bertuliskan anak sekolah di Arab Saudi.
Baca juga: Dalami Kasus Bansos Covid-19, KPK Kembali Panggil Adik Anggota DPR Ihsan Yunus
Terkait hal itu, anggota Komisi VIII DPR dari Fraksi PKS Bukhori Yusuf justru menanggapi sinis cuitan tersebut. Dia meminta agar jangan mengalihkan isu korupsi bansos yang melibatkan kader PDIP yang merampas hak rakyat dengan cuitan demikian. “Jangan alihkan isu korupsi, karena korupsi jelas-jelas merampas hak keuangan masyarakat,” kata Bukhori saat dihubungi MNC Portal Indonesia, Rabu (27/1/2021).
Politikus PKS itu juga meminta agar jangan mengurusi foto yang tidak jelas kapan dan di mana diambil, karena foto itu justru nggak merugikan orang lain. “Malah ngurusin foto yang nggak jelas kapan di mana, ngurus yang nggak merugikan orang lain,” cetusnya.
(cip)