Imunitas Vaksin Sinovac Disoal, Satgas: Waspadai Persaingan Perusahaan Vaksin

Minggu, 20 Desember 2020 - 21:49 WIB
loading...
Imunitas Vaksin Sinovac...
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito memberikan tanggapannya terkait adanya pemberitaan Al Jazeera yang menyebut pengaruh vaksin Sinovac terhadap imunitas rendah. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito memberikan tanggapannya terkait adanya pemberitaan Al Jazeera yang menyebut pengaruh vaksin Sinovac terhadap imunitas rendah. Menurutnya terkait vaksin harus langsung dicari kepada sumber aslinya di WHO.

“Kami belum mendapatkan hasil kajian ilmiah terhadap perbandingan tersebut. Juga kami belum menerima analisis tersebut dari WHO Indonesia. Sebaiknya kita selalu merujuk pada sumber berita yang mensitasi literatur ilmiah yang berkualitas. Atau langsung bersumber dari literatur ilmiah,” katanya saat dihubungi, Minggu (20/12/2020). (Baca juga: 1,2 Juta Dosis Diborong Indonesia, Riset Sebut Imunitas Vaksin Sinovac Terendah)

Dia mengaku khawatir bahwa adanya pemberitaan ini bisa berdampak pada ketidakpercayaan masyarakat terhadap vaksin. “Iya pasti (khawatir). Dan itu bukan hanya untuk masyarakat Indonesia tetapi juga di negara-negara lain di dunia,” ujarnya. (Baca juga: Imunitas Vaksin Sinovac Disebut Rendah, Kemenkes: Tak Ada Pernyataan Resmi WHO)

Imunitas Vaksin Sinovac Disoal, Satgas: Waspadai Persaingan Perusahaan Vaksin


Wiku meminta agar waspada terhadap persaingan perusahaan pengembang vaksin. Maka dari itu informasi terkait vaksin harus tetap merujuk pada hasil kajian ilmiah. “Kita harus waspada pada persaingan perusahaan pengembang vaksin. Maka dari itu, sumber terbaik adalah hasil uji dan analisis dari jurnal ilmiah internasional. Bukan dari kantor berita yang tidak merujuk pada sumber ilmiah yang berkualitas. Perlu diingat bahwa vaksin ini adalah produk teknologi biologi yang sarat teknologi dan berbasis ilmiah. Maka dari situ kita harus bersandar untuk percaya pada sumber referensi yng bertanggung jawab dan berkualitas,” pungkasnya.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Partai Perindo Dukung...
Partai Perindo Dukung Tindakan Cepat Pemerintah Rombak Pendidikan Dokter Spesialis
Marak Kasus Pelecehan...
Marak Kasus Pelecehan Seksual Dokter PPDS, IDI: Rumah Sakit Harus Ikut Bertanggung Jawab
Kemenkes Tutup 3 Prodi...
Kemenkes Tutup 3 Prodi di Fakultas Kedokteran Buntut Laporan Perundungan dan Pelecehan Seksual
Alumni Relawan RSDC...
Alumni Relawan RSDC Wisma Atlet Hadiri Reuni dan Halalbihalal di Markas Marinir
Marak Kasus Asusila...
Marak Kasus Asusila Dokter, Wamenkes Minta Penerapan Tes Psikologi MMPI
Pendekatan THR Bisa...
Pendekatan THR Bisa Jadi Alternatif Dalam Upaya Berhenti Merokok
Maraknya Pelecehan,...
Maraknya Pelecehan, Kemenkes Minta Dokter PPDS Tes Psikologis
Parah! Dokter PPDS Unsri...
Parah! Dokter PPDS Unsri Ditendang di Bagian Testis hingga Memar oleh Konsulen
Kemampuan Bahasa Asing...
Kemampuan Bahasa Asing Masih Kendala Utama Daya Saing SDM Kesehatan RI di Luar Negeri
Rekomendasi
Aturan TKDN Dilonggarkan...
Aturan TKDN Dilonggarkan Gara-gara Tarif Trump? Menperin Buka Suara
Mengapa India dan Pakistan...
Mengapa India dan Pakistan Sepakat Melakukan Gencatan Senjata?
Meghan Markle Digugat...
Meghan Markle Digugat Rp162 Miliar Imbas Resepnya Buat Penggemar Terluka
Berita Terkini
Daftar Lengkap 51 Pati...
Daftar Lengkap 51 Pati TNI AU Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto pada Akhir April 2025
Ini Alasan Polisi Tangguhkan...
Ini Alasan Polisi Tangguhkan Penahanan Mahasiswi ITB Pembuat Meme Prabowo-Jokowi
ERIA Perkuat Peran Media...
ERIA Perkuat Peran Media Dalam Pelaporan Isu Kawasan
Habiburokhman Jadi Penjamin...
Habiburokhman Jadi Penjamin Mahasiswi ITB Dibebaskan, Aktivis 98: Jamin Demokrasi Tetap Terjaga
Kemenko Polkam Dorong...
Kemenko Polkam Dorong Satgas Terpadu se-Kaltim Gelar Operasi Pemberantasan Premanisme Berkedok Ormas
Profil Wahyudi Andrianto,...
Profil Wahyudi Andrianto, Adik Ipar Jokowi yang Serahkan Ijazah Asli ke Bareskrim
Infografis
Zelensky Tuding Perusahaan...
Zelensky Tuding Perusahaan AS Korupsi Bantuan Militer untuk Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved