Sertijab Kapolda Metro Jaya dan Kapolda Jabar Digelar Tertutup

Jum'at, 20 November 2020 - 10:17 WIB
loading...
Sertijab Kapolda Metro...
Mabes Polri. Foto/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kapolda Metro Jaya dari Irjen Nana Sudjana ke Irjen Fadil Imran digelar secara tertutup.

Berdasarkan pantauan Okezone di Rupatama Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (20/11/2020), kegiatan itu tidak diperbolehkan diliput oleh awak media. Pasalnya, hanya perwira tinggi (pati) Korps Bhayangkara yang boleh masuk.

Tak hanya awak media, para polisi yang berpangkat Kombes ke bawah pun juga tidak diperkenankan untuk mengikuti upacara yang dipimpin oleh Kapolri Jenderal Idham Azis tersebut.

Saat ini, terdengar dari luar prosesi sertijab tersebut tampak sudah dimulai. Namun memang tidak diperbolehkan sama sekali untuk masuk guna kepentingan peliputan.

Selain Kapolda Metro Jaya , dilakukan juga sertijab Kapolda Jabar yang saat ini diduduki oleh Irjen Ahmad Dofiri setelah Irjen Rudy Sufahriadi dimutasi ke Widyaiswara Kepolisian Utama TK. I Sespim Lemdiklat Polri.

Serah terima jabatan tersebut berdasarkan surat Telegram Rahasia (TR) Nomor ST/3222/XI/KEP./2020 per tanggal 16 November 2020 yang ditandatangani oleh AS SDM Polri Irjen Sutrisno Yudi Hermawan.

Selain Kapolda Metro Jaya dan Kapolda Jawa Barat , serah terima jabatan dalam telegram itu juga dilakukan di sejumlah kursi pimpiman perwira tinggi internal Korps Bhayangkara. Di antaranya adalah:

1. Irjen Petrus R Golose, Kapolda Bali dimutasikan sebagai Pati Bareskrim Polri .

2. Irjen Putu Jayan Danu Putra, Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolda Bali.

3. Irjen Baharudin Djafar, Kapolda Maluku dimutasikan sebagai Analis Kebijakan Utama Baharkam Polri.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Polri: Perlu Kolaborasi...
Polri: Perlu Kolaborasi Semua Pihak untuk Mewujudkan Swasembada Pangan
Profil Brigpol Tiara...
Profil Brigpol Tiara Nissa, Polwan Cantik Lulusan Terbaik Akpol Turki yang Pernah Disalami Erdogan
Daftar Perwira Intelijen...
Daftar Perwira Intelijen Polri Dimutasi Kapolri Pada Maret 2025, Ini Nama-namanya
IPW Usul Polri Tes Psikologi...
IPW Usul Polri Tes Psikologi Semua Polisi Buntut Kasus AKBP Fajar Cabul
Profil Irjen Pol Suwondo...
Profil Irjen Pol Suwondo Nainggolan, Jebolan Akpol 1994 Jadi Asisten Logistik Kapolri
8 Pati Polri Dapat Promosi...
8 Pati Polri Dapat Promosi Jabatan Jadi Bintang 2 pada Mutasi Maret 2025, Ini Namanya
32 Perwira Intel Polri...
32 Perwira Intel Polri yang Masuk Daftar Mutasi Maret 2025, Inilah Daftarnya
62 Brigjen Pol Dimutasi...
62 Brigjen Pol Dimutasi Kapolri di Maret 2025, Ini Daftar Namanya
Soroti Penempatan Perwira...
Soroti Penempatan Perwira Polri di Lembaga Sipil, MPSI: Berpotensi Ancam Netralitas
Rekomendasi
Daftar Tempat Cas Mobil...
Daftar Tempat Cas Mobil Listrik di Rest Area Tol
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 88: Rasa Berat Arini dan Lingga untuk Berpisah
Prabowo Resmikan KEK...
Prabowo Resmikan KEK Industropolis Batang, Realisasi Investasi Sentuh Rp17,95 T
Berita Terkini
Polri: Perlu Kolaborasi...
Polri: Perlu Kolaborasi Semua Pihak untuk Mewujudkan Swasembada Pangan
32 menit yang lalu
RUU KUHAP, DPR Diminta...
RUU KUHAP, DPR Diminta Pertimbangkan Penambahan Kewenangan Penyidikan Kepada Kejaksaan
48 menit yang lalu
Komdigi Hadirkan Satu...
Komdigi Hadirkan Satu Kanal untuk Semua Informasi Mudik Lebaran
56 menit yang lalu
Pakar Hukum Nilai Ada...
Pakar Hukum Nilai Ada Pembegalan Kewenangan Kejaksaan untuk Tangani Kasus Korupsi
1 jam yang lalu
Hakim Larang Media Massa...
Hakim Larang Media Massa Siaran Langsung Sidang Tom Lembong
1 jam yang lalu
Guru Besar Hukum Pidana:...
Guru Besar Hukum Pidana: Revisi KUHAP Diharap Perbaiki Mekanisme Prapenuntutan
1 jam yang lalu
Infografis
Houthi Klaim Mampu Gagalkan...
Houthi Klaim Mampu Gagalkan Serangan Udara AS dan Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved