Catat! Ini Tanggal Pemberlakuan One Way Mudik-Balik Lebaran 2025

Sabtu, 22 Maret 2025 - 12:23 WIB
loading...
Catat! Ini Tanggal Pemberlakuan...
Kepolisian melakukan rekayasa arus lalu lintas Sistem One Way di Tol Jakarta-Cikampek hingga Tol Semarang-Batang saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2025. Foto/Dok.Jasamarga
A A A
JAKARTA - Kepolisian bakal melakukan rekayasa arus lalu lintas di Tol Jakarta-Cikampek hingga Tol Semarang-Batang saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2025. Salah satunya berupa penerapan Sistem One Way.

Catat! Ini Tanggal Pemberlakuan One Way Mudik-Balik Lebaran 2025


Sistem One Way saat arus mudik Lebaran 2025 bakal diberlakukan mulai Kamis, 27 Maret 2025 pukul 14.00 WIB hingga Sabtu, 29 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.



Sedangkan sistem One Way saat arus balik Lebaran 2025 bakal diberlakukan mulai Kamis, 3 April 2025 pukul 14.00 WIB hingga Senin, 7 April 2025 pukul 24.00 WIB.

"Penerapan sistem One Way bersifat situasional. Jadi, Sobat Lantas diimbau untuk tetap patuh dan mengutamakan keselamatan saat berkendara," tulis Ditlantas Polda Metro Jaya dalam akun Instagram (IG) resminya @tmcpoldametro, dikutip pada Sabtu (22/3/2025).



Penerapan sistem one way mudik Lebaran 2025 diberlakukan mulai dari KM 70 Jakarta-Cikampek hingga KM 414 Tol Semarang-Batang. Dilakukan pula penutupan semua pintu masuk Gerbang Tol menuju arah Jakarta.

Selanjutnya, pada ruas Tol Cikopo-Palimanan (Cipali). Kendaraan dari Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan (Cisumdawu) yang menuju arah Jakarta keluar di Gerbang Tol Cimalaka dan Gerbang Tol Cisumdawu Jaya.



Sebaliknya, penerapan sistem one way mudik Lebaran 2025 diberlakukan mulai dari KM 414 Tol Semarang-Batang hingga KM 70 Jakarta-Cikampek. Dilakukan penutupan semua pintu masuk gerbang tol menuju arah Semarang.

Lalu, pada ruas Tol Cikopo - Palimanan (Cipali). Kendaraan dari Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan (Cisumdawu) yang menuju arah Semarang keluar di Gerbang Tol Cimalaka dan Gerbang Tol Cisumdawu Jaya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
JMT Catat Kendaraan...
JMT Catat Kendaraan Tinggalkan Jabodetabek pada H-9 Lebaran Meningkat, Berikut Datanya
H-8 Lebaran, Volume...
H-8 Lebaran, Volume Lalu Lintas di Sejumlah Gerbang Tol Wilayah Trans Jawa Melonjak
7 Kebijakan Pemerintah...
7 Kebijakan Pemerintah selama Ramadan: THR hingga Diskon Tiket Mudik
Mudik Lebaran, BMKG...
Mudik Lebaran, BMKG Imbau Waspadai Hujan Lebat hingga 27 Maret 2025
Prabowo Instruksikan...
Prabowo Instruksikan Perbaikan Jalan Rusak sebelum Lebaran
Menko Polkam: Polri...
Menko Polkam: Polri Dirikan 1.738 Pos Pengamanan Sepanjang Jalur Mudik Lebaran
Kemenag Terbitkan Edaran...
Kemenag Terbitkan Edaran Masjid Buka 24 Jam selama Mudik Lebaran 2025
Komdigi Hadirkan Satu...
Komdigi Hadirkan Satu Kanal untuk Semua Informasi Mudik Lebaran
Lepas Tim Peliputan...
Lepas Tim Peliputan Mudik iNews Media Group, Korlantas Polri Minta Pemudik Lakukan Persiapan Matang
Rekomendasi
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Malang Ricuh, Sejumlah Demonstran Diamankan
Pabrikan China Siap...
Pabrikan China Siap Bantu Indonesia Bikin Mobil Nasional
Cara Gamer Memandang...
Cara Gamer Memandang AI Ternyata Sangat Mengejutkan
Berita Terkini
Teror Kepala Babi dan...
Teror Kepala Babi dan Bangkai Tikus ke Tempo, Iwakum: Kebebasan Pers Sedang Terancam
1 jam yang lalu
Momen Anak-anak Mantan...
Momen Anak-anak Mantan Presiden Kumpul di Ultah Didit Prabowo
5 jam yang lalu
Anies Baswedan: RUU...
Anies Baswedan: RUU TNI Jangan Sampai Alihkan Prajurit dari Tugas Utamanya
6 jam yang lalu
Kasus Teror Kepala Babi...
Kasus Teror Kepala Babi dan Tikus, Bareskrim Analisis CCTV Kantor Tempo
6 jam yang lalu
AHY Tunjuk 7 Waketum...
AHY Tunjuk 7 Waketum Partai Demokrat, Ada Dede Yusuf hingga Edhie Baskoro Yudhoyono
8 jam yang lalu
Selidiki Dugaan Teror...
Selidiki Dugaan Teror Kepala Babi dan Bangkai Tikus, Bareskrim Polri Cek TKP di Kantor Tempo
8 jam yang lalu
Infografis
Diskon 20% Tarif Tol...
Diskon 20% Tarif Tol Jakarta-Semarang untuk Mudik Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved