IFG Berikan Layanan Asuransi Perlindungan Bagi Jemaah Haji dan Umrah

Kamis, 06 Februari 2025 - 23:39 WIB
loading...
IFG Berikan Layanan...
Jemaah haji dan umrah mendapatkan layanan asuransi dari Indonesia Financial Group (IFG), holding BUMN Asuransi. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Indonesia Financial Group (IFG), holding BUMN Asuransi, Penjaminan, dan Investasi, berkomitmen untuk terus mengoptimalkan layanan perlindungan terbaik bagi jemaah ibadah haji dan umrah Indonesia melalui produk dan layanan dari anggota holding.

Sekretaris Perusahaan IFG, Denny S. Adji, menyatakan IFG berkomitmen untuk dapat memberikan perlindungan terbaik yang sesuai dengan kebutuhan jemaah haji dan umrah melalui produk serta layanan asuransi yang lengkap dan terpercaya.

“Sejalan dengan arahan Menteri BUMN, IFG ingin berkontribusi dalam memberikan rasa nyaman dan perlindungan optimal kepada jemaah dalam menjalankan ibadah Haji dan Umrah, sekaligus memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan BUMN,” katanya di Jakarta, Kamis (6/2/2025).



Menteri BUMN Erick Thohir juga mendukung penuh inisiatif perlindungan jemaah haji dan umrah dengan melibatkan berbagai BUMN, termasuk IFG, agar bisa berkontribusi dalam memastikan perjalanan ibadah Haji dan Umrah yang berdampak kepada masyarakat secara positif. Erick juga selalu menekankan kolaborasi antara Kementerian BUMN, Kementerian Agama, dan Badan Penyelenggara Haji dan Umrah.

"Sesuai dengan arahan Presiden Prabowo agar kami terus memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, kami selalu berkomitmen mendukung dan bekerja sama untuk meningkatkan layanan bagi jemaah. Tujuannya menciptakan ekosistem Haji dan Umrah yang terintegrasi, sekaligus mendukung pariwisata secara menyeluruh," ujarnya.

Kebijakan kementerian BUMN dalam melanjutkan dan memperkuat kolaborasi dengan berbagai kementerian dan lembaga strategis menjadi bagian penting mendukung Asta Cita Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka demi mencapai visi "Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045". Kolaborasi ini untuk mempercepat berbagai program prioritas nasional, termasuk infrastruktur dan pelayanan masyarakat.



Denny mengatakan Perseroan sangat memahami betapa pentingnya keamanan dan kenyamanan bagi jemaah Haji dan Umrah selama mereka menjalani ibadah tersebut. Dengan kolaborasi dan inovasi yang berkelanjutan, Perseroan berkomitmen menjadi mitra perlindungan terpercaya.

“Karena itu kami hadir dengan solusi perlindungan komprehensif melalui berbagai produk unggulan dari anggota holding. Ini merupakan bentuk kontribusi kami dalam mendukung perjalanan ibadah umat Muslim Indonesia,” katanya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kemenag Target Indeks...
Kemenag Target Indeks Kepuasan Jemaah Haji 2025 Naik, Plt. Irjen: Layani Seperti Orang Tua Sendiri
BPKH Serahkan Uang Tunai...
BPKH Serahkan Uang Tunai untuk Living Cost Jemaah Haji 2025 Sebesar Rp3.187.500
Jelang Penutupan, 205.690...
Jelang Penutupan, 205.690 Jemaah Reguler Telah Lunasi Biaya Haji
Jelang Ibadah Haji,...
Jelang Ibadah Haji, Masyarakat Diwanti-wanti Tak Tergiur Visa Non-Haji
BPKH Limited Siapkan...
BPKH Limited Siapkan 2,4 Juta Porsi Makan Jemaah selama Puncak Haji
Tambahan Kuota Petugas...
Tambahan Kuota Petugas Haji untuk Pos Layanan dan Bantuan Jemaah
130 Orang Lolos Seleksi...
130 Orang Lolos Seleksi Calon Petugas Haji PPIH Arab Saudi 2025
Kabar Baik! Menag Ungkap...
Kabar Baik! Menag Ungkap Arab Saudi Bersedia Tambah Kuota Petugas Haji Indonesia
198.727 Jemaah Reguler...
198.727 Jemaah Reguler Lunasi Biaya Haji 1446 H
Rekomendasi
7 Mobil Mewah di Surabaya...
7 Mobil Mewah di Surabaya Milik Mantan Anggota DPR Terbakar
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
10 Contoh Ucapan Hari...
10 Contoh Ucapan Hari Paskah untuk Teman Kantor, Penuh Semangat dan Makna Positif
Berita Terkini
3 Kapolda Metro Jaya...
3 Kapolda Metro Jaya Lulusan Akpol 1970-an dengan Masa Jabatan 2 Tahun, Nomor 1 Teman Seangkatan Kapolri
1 jam yang lalu
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
5 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
5 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
6 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
6 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
7 jam yang lalu
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved