Perindo Optimis, Pasangan Asrar-Yalbert Kenyang Pengalaman di Morowali Utara

Jum'at, 21 Agustus 2020 - 19:35 WIB
loading...
Perindo Optimis, Pasangan...
Jumat (21/8/2020) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Perindo pun menyerahkan surat rekomendasi dukungan untuk calon bupati dan wakil bupati Morowali Utara, Sulawesi Tengah yakni Mohammad Asrar Abdul Samad dan Yalbert Tulaka.
A A A
JAKARTA - Sejak 2019, Partai Perindo telah melakukan seleksi ketat terhadap pasangan yang akan didukung untuk maju pada pemilihan kepala daerah serentak pada Desember mendatang. Hal itu juga berlaku di Morowali Utara Sulewasi Tengah.

Jumat (21/8/2020) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Perindo pun menyerahkan surat rekomendasi dukungan untuk calon bupati dan wakil bupati Morowali Utara, Sulawesi Tengah yakni Mohammad Asrar Abdul Samad dan Yalbert Tulaka. Surat rekomendasi diserahkan langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Perindo Ahmad Rofiq di Kantor DPP Perindo, Jakarta Pusat.

Dalam acara penyerahan dukungan tersebut, turut hadir Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Sulawesi Tengah Clemens Efraim Musa. Dia menuturkan, pemilihan dua nama di atas telah melalui serangkaian penjaringan yang panjang sebelum akhirnya mantap untuk mengusung mereka.

"Kita melakukan seleksi yang cukup ketat. Sejak Tahun 2019 lalu, itu tahapannya sudah kita lalui, mulai dari seleksi, survei, jajak pendapat antar pengurus mulai dari tingkat desa, kecamatan, sampai ke kabupaten. Dari sana kita melihat bahwa visi misi beliau untuk memimpin Morowali Utara ini bisa diandalkan," ujarnya di lokasi.

Dia pun merasa sangat optimis jika pasangan yang diusung partai berlambang burung rajawali ini dapat menang di pesta demokrasi daerah tersebut. Alasannya keduanya sudah kenyang pengalaman di dunia pemerintahan Morowali Utara.

Untuk diketahui, Asrar merupakan mantan Wakil Bupati yang mengisi sisa masa jabatan sepeninggal bupati sebelumnya, Atripel Tumimomor yang meninggal dunia. Sementara itu, Yalbert merupakan mantan Sekretaris Daerah Morowali Utara dan Pelaksana tugas (Plt) Bupati.

"Optimis ya. Saya sangat yakin bahwa mereka bisa memenangkan pertarungan ini, selain Pak Asrar yang kita usung punya pengalaman sebagai Wakil Bupati sebelumnya. Kemudian, wakilnya adalah mantan Sekda Morowali Utara, beliau juga pernah Plt Bupati di Morowali," katanya.

Di kesempatan yang sama, Asrar menghaturkan ucapan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Partai Perindo. Dengan dukungan itu, dia dan wakilnya bertekad akan membesarkan daerah Kabupaten Motowali Utara dan juga Partai Perindo.

Dia menjelaskan, dia akan mengolah ragam sumber daya alam (SDA) yang ada di daerahnya, mulai dari perkebunan hingga pertambangan. Selain itu, andaikata terpilih kembali maka dia akan memaksimalkan program pembangunan daerah. "Unggulan yang ada di Kabupaten Morowali Utara mulai dari sektor perkebunan, pertanian, dan perikanan. Kemudian segi pertambangan. Insya Allah jika diberikan amanat lagi saya, ke depannya, maka kami akan melanjutkan kegiatan pembangunan yang ada di kabupaten itu," katanya.

Lebih lanjut dia menuturkan, di daerahnya kini tengah dibangun pabrik baterai terbesar di Indonesia. Nantinya, pabrik tersebut, kata dia, akan amat membantu untuk menambah pendapatan daerah. "Sudah membangun pabrik yang besar. Pabrik baterai yang terbesar di Indonesia, yang mungkin di akhir Desember ini akan beroperasi. Itu akan menjadikan Morowali Utara mendapatkan pendapatan daerah yang besar," ucapnya.
(alf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0797 seconds (0.1#10.140)